Berita

Politik

Golkar Segera Pecat HM Yang Terjaring OTT Dana Bantuan Gempa Lombok

SABTU, 15 SEPTEMBER 2018 | 10:51 WIB | LAPORAN:

. DPP Partai Golkar menyesalkan tindakan memalukan Anggota DPRD Kota Mataram dari Partai Golkar berinisial HM yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Kejari Mataram dalam kasus dana bantuan gempa Lombok.

"Atas nama DPP Partai Golkar kami minta maaf dan sangat menyesalkan atas perilaku oknum kader Golkar yang melakukan tindakan tidak terpuji tersebut," ujar Bendahara Korbid Pemenangan Pemilu Indonesia Timur DPP Partai Golkar, Sari Yuliati, Sabtu (15/9).

"Tagline kami adalah Golkar Bersih, jadi kami tidak akan mentolerir tindakan yang tidak terpuji tersebut," ucapnya menambahkan.


Sari Yuliati mengatakan apalagi ini masalah gempa, yang menyangkut kemanusiaan. Menurutnya, partai sebagai instrument kesejahteraan itu benar harus ditegakan.

"DPP Partai Golkar sedang memproses pemberhentian yang bersangkutan, baik sebagai anggota DPRD, maupun sebagai anggota Partai Golkar," kata Sari Yuliati.

Semua kader Golkar sangat berduka terjadinya musibah bencana di Pulau Lombok. Bahkan sampai saat ini terus menggalang dana bahu-membahu dari seluruh kader.

"Penggalangan dari berbagai elemen Partai Golkar, dari pengurus DPP Partai Golkar, Kosgoro, AMPI, AMPG, IIPG, semua sumber kita maksimalkan untuk membantu korban gempa Lombok," demikian Sari Yuliati. [rus]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya