Berita

Alun-Alun Barat Kota Serang/RMOLBanten

Nusantara

MUI: Segera Bangun Masjid Agung Kota Serang

RABU, 12 SEPTEMBER 2018 | 13:04 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

. Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Serang mendesak Pemerintah Kota Serang agar segera merealiasikan rencana pembangunan Masjid Agung (Jami) di Alun-Alun Barat kota itu. MUI berharap, peletakan batu pertama masjid itu bisa dimulai selambat-lambatnya akhir tahun anggaran 2018.

Harapan itu disampaikan Sekretaris MUI Kota Serang Amas Tadjuddin, seperti dilansir Kantor Berita RMOLBanten, Rabu (12/9).

“MUI dan ormas keagamaan mendukung rencana pembangunan Masjid Agung. Kelak Masjid itu akan menjadi simbol Kota Serang Madani yang penuh berkah," tambahnya.

Lebih jauh Amas mengatakan, dukungan MUI bersama ormas keagamaan lainnya tentang rencana pembangunan Masjid Agung tersebut bahkan telah disampaikan sejak pemerintah Kota Serang terbentuk.

"Pada waktu itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum MUI Kota Serang kepada bapak Asmuji HW selaku plt Wali Kota, diteruskan kepada (alm) bapak Bunyamin selaku wali kota Serang berikutnya, hingga teranyar keinginan masyarakat membangun masjid agung disampaikan kepada Wali Kota Serang TB Haerul Jaman," ujar dia.

Amas menambahkan, harapan masyarakat Kota Serang sampai saat ini tidak berubah. MUI berharap agar pemkot segera mewujudkan keinginan masyarakat untuk memiliki Masjid Agung.

Disinggung soal tata kota dan ruang terbuka hijau, serta kemacetan lalu lintas, Amas dengan tegas menjawab, bahwa perencanaan kota, ruang terbuka hijau, tidak harus terganggu dengan pembangunan masjid tersebut. Demikian  juga soal kemacetan lalu lintas, tentu bisa teratasi dengan perencanaan yang baik oleh ahlinya dan perluasan kawasan Alun-alun.

“Jika perlu perkantoran pemerintah maupun swasta di sekitar Alun-alun bisa direlokasi ke tempat lain. Kemacetan, jangan menjadi alasan," tandas Amas Tadjuddin. [yls]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya