Berita

RUPSLB PGN/RMOL

Bisnis

Laba Bersih PGN Terus Meningkat

SENIN, 10 SEPTEMBER 2018 | 16:04 WIB | LAPORAN:

PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Hotel Four Season Hotel Capital Plase, Jakarta, Senin (10/9).

Sekretaris Perusahaan Rachmat Hutama menjelaskan, kegiatan itu merupakan wujud komitmen dan tanggung jawab atas instruksi pemerintah. Adapun, salah satu agenda RUPSLB diantaranya ialah pemaparan dan evaluasi kinerja semester I-2018.

Para pemegang saham dan manajemen memaparkan pencapaian kinerja perusahaan yang menorehkan kinerja positif sepanjang semester I-2018 dengan membukukan pendapatan sebesar USD 1,62 miliar dan laba bersih USD 145,94 juta atau lebih dari Rp 2 triliun.

"Realisasi tersebut lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Pada semester satu 2017 PGN memperoleh pendapatan sebesar USD 1,41 miliar dengan Iaba bersih USD 50 juta atau Rp 670,3 miliar. Artinya selama Januari-Juni 2018, perusahaan berhasil meningkatkan laba bersih sebesar 191,8 persen," jelasnya.

Menurut Rachmat, sumbangan terbesar bagi pendapatan dan laba bersih PGN selama setengah tahun ini berasal dari distribusi gas bumi sebesar USD 1,27 miliar dan penjualan minyak dan gas USD 308 juta. Sementara pendapatan dari kegiatan usaha utama meningkat dibandingkan realisasi semester I-2017 sebesar USD 1,16 miliar dari distribusi dan USD 212 juta dari penjualan migas.

"Tahun ini penuh tantangan bagi PGN terutama akibat dampak dari masih melambatnya perekonomian global. Kami juga bekerja keras untuk menyukseskan integrasi PT Pertamina Gas (Pertagas) sebagai anak usaha PGN," ujarnya.

Dikatakannya, sampai akhir Juni 2018, volume gas bumi yang didistribusikan PGN termasuk didalamnya anak usaha PT Gagas Energi lndonesia ke pelanggan mencapai sebanyak 835,56 BBTUD, naik 11,55 persen dibandingkan realisasi semester satu tahun Ialu sebanyak 749,02 BBTU D.

Sementara volume gas yang ditransportasikan melalui jaringan pipa PGN dan anak usahanya PT Kalimantan Jawa Gas total sebanyak 727,4 BBTUD, naik sedikit dibandingkan volume penyaluran gas semester I-2017 sebesar 723,9 BBTUD.

Seluruh energi baik tersebut disalurkan oleh PGN dan anak-anak usaha yaitu PT Kalimantan Jawa Gas, PT Transportasi Gas Indonesia, dan PT Gagas Energi Indonesia ke berbagai segmen pelanggan. Mulai dari industri besar dan pembangkit listrik, pelanggan komersial seperti hotel, restoran, rumah sakit, UKM, dan pelanggan rumah tangga.

"Jumlah pelanggan PGN bertambah signifikan. Sampai akhir semester satu 2018 total pengguna gas bumi kami sebanyak 203.151 pelanggan. Naik 16,96 persen dibandingkan total pelanggan di semester satu 2017 sebanyak 173.681 pelanggan," beber kata Rachmat.

Dia menambahkan, pelanggan PGN tersebar di berbagai wilayah mulai Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Riau, Sumatera Selatan, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Utara, dan Sorong. [wah] 

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya