Berita

Wewey Wita/Net

Olahraga

Wewey Wita, Peraih Emas Pencak Silat Ditawari Jadi Bintang Iklan

RABU, 05 SEPTEMBER 2018 | 02:00 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Atlet pencak silat putri Indonesia peraih medali emas Asian Games 2018, Wewey Wita diterima Komisaris Utama (Komut) PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, J Sofjan Hidayat di kantor Graha Muncul Mekar, Jakarta Barat pada akhir pekan lalu.

Kedatangan atlet yang memiliki keistimewaan "tendangan maut" itu akan diapresiasi oleh Sofjan Hidayat yang juga CEO Muncul Mekar, distributor utama produk-produk Sido Muncul.

Sofjan mengaku sangat bangga atas prestasi dara cantik bernama Tionghoa, Yo Chu Wey yang berarti nomor satu yang bersinar, mampu mengharumkan Merah Putih ke pentas dunia melalui olahraga pencak silat.

Cabang olahraga (cabor) legacy nenek moyang bangsa Indonesia ini, untuk kali pertama dipertandingkan di Asian Games Jakarta-Palembang lalu. Sebuah pengakuan masyarakat olahraga internasional kepada olahraga asli Indonesia ini.

Selain bakat dan kemampuan yang tidak dipunyai atlet lain sebagai karunia Tuhan, Sofjan menghargai kerja keras dan pengorbanan Wewey untuk kehormatan keluarganya meski secara ekonomi saat itu kurang beruntung. Bahwa tanpa usaha yang sungguh-sungguh dan kerja keras mustahil kebahagiaan dan kesejahteraan keluarga didapat.

Sofjan yang sebelumnya CEO Sido Muncul rencananya akan mengajak peraih emas ke 30 untuk Indonesia ini menjadi bintang iklan salah satu produk unggulan perusahaan jamu terbesar ini.

"Kita lihat mana yang cocok untuk Wewey. Bisa saja produk Tolak Angin SidoMuncul atau lainnya," ujar putra kedua pasangan Yahya dan Desy Hidayat, pendiri SidoMuncul dalam keterangannya, Selasa (4/9).

Atas tawaran itu, Wewey yang sempat nge-vlog bersama dua tokoh bangsa Joko Widodo dan Prabowo Subianto pada moment pemberian medali Asean Games, mengaku siap melaksanakan dengan baik atas kepercayaan Sido Muncul tersebut. [nes]


Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya