Berita

Olahraga

Persija Uji Coba Dengan Bhayangkara FC

RABU, 29 AGUSTUS 2018 | 05:28 WIB | LAPORAN: SUKARDJITO

. Libur kompetisi liga dimanfaatkan Persija Jakarta untuk menjalani laga uji coba. Adapun lawan yang dipilih yakni Bhayangkara FC yang digelar di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (29/8).

Pelatih Persija, Stefano Cugurra menilai laga uji coba ini penting bagi timnya.

Teco ingin memberikan kesempatan bermain kepada para pemain, yang selama ini jarang mendapatkan kesempatan bermain. Pelatih asal Brasil ini sengaja memberikan kesempatan bagi mereka untuk meningkatkan performa para pemain tersebut.


“Kita waktu uji coba bisa lihat pemain yang jarang main, saat uji coba kita bisa coba kasih kesempatan buat mereka rasakan atmosfer pertandingan. Nanti kita bisa lihat dan bisa evaluasi mereka,” ujar Teco selepas latihan seperti dilansir laman resmi klub.

Selain itu uji coba ini juga Teco ingin melihat perkembangan timnya usai menjalani latihan pasca kembali libur apalagi beberapa aspek sudah dijalani timnya seperti fisik, teknik maupun taktik. Ia juga ingin mempersiapkan beberapa strategi baru yang akan ia gunakan saat liga bergulir.

“Jadi besok ya seperti latihan saja. Buat semua punya feeling lagi buat main terus juga seperti saya bilang. Tak hanya itu dengan adanya uji coba, kita bisa coba formasi baru dan pemajn lain kita bisa lihat dan evaluasi untuk digunakan saat liga nanti,” tambahnya.

Meski bertajuk laga uji coba, eks pelatih fisik Persebaya Surabaya menargetkan kemenangan. Meskipun ada hal yang lain yang ingin dilihatnya selain hasil uji coba.

“Semua seperti biasa pasti kita ingin menang. Namun yang penting laga besok itu buat lihat pemain setelah libur, setelah libur kita sudah kerja keras lagi di dalam latihan jadi ya besok kita lihat proses di laga ujicobanya,” tutupnya. [jto]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya