Berita

Dedi Mulyadi/net

Nusantara

Dedi Mulyadi: Selamat Kepada Pak Ridwan Kamil, Saya Hormati Pilihan Rakyat

RABU, 27 JUNI 2018 | 17:51 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Calon Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 4, Dedi Mulyadi, mengucapkan selamat kepada Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum atas kemenangannya dalam berbagai hasil hitung cepat Pilgub Jawa Barat.

Meski penghitungan riil Komisi Pemilihan Umum masih berjalan, namun Dedi menganggap hasil hitung cepat (quick count) bisa dipercaya.

"Saya ucapkan terima kasih dan selamat kepada Pak Ridwan Kamil dan Pak Uu. Selamat telah terpilih menjadi pasangan gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat," ujar Dedi Mulyadi di kediamannya di Desa Sawah Kulon, Purwakarta, Rabu (27/6).


Menurutnya, perjalanan politik dirinya dalam Pilgub Jabar sudah selesai. Masyarakat Jabar sudah bisa melaksanakan demokrasi dengan baik.

"Saya menghormati seluruh pilihan masyarakat, dan itu pilihan yang terbaik," terang Dedi, dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat ini berharap pasangan "Rindu" konsisten melaksanakan visi dan misinya setelag dilantik pemerintah pusat.

"Menjaga kesuburan tanah Jabar, menjaga tata ruangnya, menjaga pengelola keuangannya untuk tetap baik, memberikan keadilan bagi seluruh masyrakat di Jawa Barat," terangnya.

Berdasar hitung cepat yang hampir selesai dilakukan SMRC dan LSI Denny JA saat ini, pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum unggul dibanding tiga pasangan lain dengan angka di sekitar 32 persen. [ald]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya