Berita

Agus Harimurti Yudhoyono/RMOL

Nusantara

Paket Murah AHY Foundation Harga Rp 200 Ribu Dijual Rp 50 Ribu

RABU, 13 JUNI 2018 | 13:49 WIB | LAPORAN:

AHY Foundation menggelar pasar murah untuk masyarakat kurang mampu di sekitar Kelurahan Petogogan, Jakarta Selatan, hari ini (Rabu, 13/6).

Pasar murah yang digelar di kantor AHY Foundation  Jalan Wijaya 1 No. 11.A Petogogan, itu turut dihadiri pendiri yayasan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Ini sebagai bagian dari semangat peduli dan berbagi di akhir Ramadhan menjelang lebaran," katanya di lokasi.

Tak lupa ia mengajak masyarakat Indonesia yang hartanya berkecukupan untuk ikut berbagi kebahagiaan dengan sesama yang kurang mampu.

"Rasa-rasanya sangat tepat bagi kita semua terus menunjukkan kepedulian dan rasa ingin berbagi dengan sesama," ujarnya.

Dalam pasar murah ini, ada 1.000 paket sembako yang disediakan. Per paket dijual Rp 50 ribu terdiri dari 1 kg daging sapi, 5 kg beras, dan minyak goreng sebanyak 900 ml. Kegiatan ini kata AHY, sekaligus membantu masyarakat di tengah harga sembako kian merangkak menjelang lebaran.

"Kami tahu akhir-akhir atau menjelang lebaran ini harga-harga juga bisa naik dan tentunya dengan paket tadi dijual Rp 50 ribu yang seharusnya sekitar Rp 200 ribu. Mudah-mudahan ini bisa membantu masyarakat kita yang ingin merayakan lebaran bersama keluarga," jelasnya.

AHY pun berharap kegiatan semacam ini tak hanya dilakukan pada saat menjelang lebaran.

"Mudah-mudahan semangat ini juga bukan hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga akan kami lanjutkan sampai kapanpun karena saya selalu ingin menjadi bagian dari rasa ingin berbagi dengan sesama," pungkasnya. [wid]


Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya