Berita

Hidayat Nur Wahid/Net

Waka MPR: Demonstrasi Tanpa Anarki Dibenarkan Hukum

SELASA, 22 MEI 2018 | 10:59 WIB | LAPORAN:

Salah satu pelajaran penting yang harus dipahami pemerintah dan masyarakat pasca reformasi adalah diperbolehkannya menyampaikan pendapat secara terbuka.

Begitu kata Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/5).

"Tidak terhindarkan dari demokrasi adalah adanya penyampaian aspirasi secara terbuka, yaitu demonstrasi," ujar Hidayat.

Hidayat menyebutkan, sekalipun demonstrasi diperbolehkan sebagai kebebasan berpendapat, tapi harus berpatokan pada koridor hukum.

Penyampaian aspirasi dalam bentuk demonstrasi, juga harus dilakukan dengan cara santun tanpa anarkisme.

Sementara kepada petugas keamanan, Hidayat berpesan agar tidak ada tindakan represif dalam menekan massa demonstrasi. Apalagi jika demo itu masih berlangsung aman dan tertib.

"Demonstrasi yang dilakukan dengan cara-cara tidak anarkis dan menghadirkan aspirasi masyarakat, dibenarkan oleh hukum," tukasnya.

Demonstrasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di depan Istana Negara, Senin (21/5) kemarin berakhir ricuh. Aksi yang mengusung tema “Jokowi Haram” ini digelar dalam memperingati 20 tahun reformasi.

Sebanyak 7 mahasiswa terluka dalam kericuhan ini. Beberapa video dan gambar yang beredar di media sosial menunjukkan adanya sikap represif dari polisi kepada demonstran. Pengunjuk rasa dipukul dan ditendang usai mereka membakar ban. [ian]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya