Warga Caracas bersiap menaiki cable car menuju El Avila/RMOL

Dunia

Warga Caracas Rayakan Hari Ibu Di El Avila

SENIN, 14 MEI 2018 | 09:16 WIB | LAPORAN: TEGUH SANTOSA

rmol.id. Hari Ibu di Venezuela dirayakan, khususnya oleh warga di ibukota Caracas, dengan berkumpul bersama keluarga dan mengunjungi tempat-tempat wisata.

Hari Ibu di Venezuela dirayakan pada hari Minggu kedua setiap bulan Mei. Khusus untuk Hari Ibu tahun ini, pemerintahan Nicolas Maduro memberikan insentif sebesar 1,5 juta bolivar untuk wanita di Venezuela.

Bonus itu dikirimkan langsung ke akun bank mereka.

Tapi menurut Presiden Maduro beberapa hari lalu, tidak semua wanita mendapatkan insentif itu. Hanya mereka yang mendaftatkan diri untuk mendapatkan identifikasi dinas sosial Venezuela yang mendapatkan fasilitas itu.

Salah satu tempat wisata yang populer bagi masyarakat Caracas adalah Taman Nasional El Avila di ketinggian lebih dari 2.000 meter di atas permukaan laut, di utara Caracas. Taman nasional yang punya nama pribumi Waraira Repano dengan luas 82 ribu hektar ini merupakan bagian dari pegunungan Cordillera de la Costa yang puncak tertingginya, Pico Naiguata, berada pada titik 2.765 meter di atas permukaan laut.

Untuk mencapai Taman Nasional El Avila, warga menggunakan cable car dari Final Avenue. Perjalanan sekitar 3,5 kilometer menuju puncak El Avila ditempuh selama sekitar 15 menit.

Warga memadati stasiun cable car sejak pagi hari. Semakin siang antrean di stasiun cable car semakin panjang, hingga mendekati sisi terakhir pagar stasiun.

Di El Avila banyak hal yang bisa dilakukan, mulai dari belanja di bazaar yang menjual kerajinan tangan, atau makan siang di restoran dan kios-kios yang berbaris rapi di sepanjang jalan dari stasiun El Avila hingga ke Hotel Humboldt yang baru diresmikan pemugarannya oleh Maduro. Sebuah bendera Venezuela berukuran raksasa berkibar di dekat Hotel Humboldt.

Bisa juga menikmati pertunjukan street performance, atau sekadar menikmati keindahan alam.

Salah satu arena di El Avila yang digemari pengunjung adalah arena ice skating. Bukan hanya anak-anak, remaja dan orang tua pun tak sungkan mencoba meluncur di arena ini.

Kawasan El Avila dapat dikatakan bebas dari sampah. Ditambah udara yang begitu segar, kualitas lingkungan seperti ini yang menjadi kekuatan utama El Avila. Cuaca cerah hari ini membuat pengunjung bisa menyaksikan kota Caracas dari ketinggian tanpa hambatan. [guh]


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya