Berita

Sandiaga Uno/Net

Nusantara

Sandiaga Jangan Abaikan Suara Penolak DWP

RABU, 13 DESEMBER 2017 | 02:27 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno diimbau tidak mengabaikan masukan atau aspirasi masyarakat ibukota yang menolak penyelenggaraan Djakarta Warehouse Project (DWP) yang akan diadakan di Kemayoran, Jakarta Pusat pada tanggal 15-16 Desember 2017.

Sebab even tahunan yang diselenggarakan Ismaya Group ini mendapat penolakan dari sejumlah LSM dan ormas seperti, Koalisi Rakyat Pemerhati Jakarta Baru (KATAR ), Gontas, FKDM, Amarta, INFRA, Gemus Betawi, Lembaga Anti Korupsi (LAKRI), Paguyuban Warga Betawi (PWB), dan juga warga Kemayoran.

"Kok Wagub Sandi pernyataannya terus-menerus mendukung DWP ya, ada apa ya? Sebelumnya bilang anaknya kerap hadir di acara DWP, sekarang bilang DWP tak langar aturan dan bisa diizinkan. Mbok ya didengar juga dong aspirasi warganya yang menolak DWP, dan diajak dialog," kata Ketua KATAR, Sugiyanto melalui pesan elektroniknya, Selasa (12/12).


Sugiyanto yang juga mantan Presidium Relawan Anies-Sandi (PRAS) mengaku heran dengan sikap Sandiaga Uno yang tetap pada pendapatnya mendukung penyelenggaran DWP. Padahal acara tahunan yang digelar setiap bulan Desember di JiExpo Kemayoran itu tak lebih hanya acara hura-hura  di diskotik yang dipindah ke ruangan yang lebih luas.

Lebih lanjut Sugiyanto mengatakan bahwa penolakan sejumlah LSM, ormas dan masyarakat karena mengangap kegiatan DWP dapat berdampak negatif kepada generasi muda. Karena kegiatan tersebut tidak sesuai dengan budaya Indonesia, juga rawan penyalahgunaan narkoba, seks bebas dan hanya mendorong kawula muda menjadi generasi yang hedonis.

"Penolakan masyarakat itu bukan tanpa dasar. Sebab even yang diadakan tiga tahun lalu di Kemayoran telah melukai  masyarakat Kemayoran. Cara wanita berpakaian minim, berprilaku tidak senonoh diluar area dan hal-hal negatif lainnya. Sebaiknya Wagub Sandi bijak dalam bersikap dan berpikir ulang untuk mengizinkan penyelenggaran DWP," tegas Sugiyanto yang juga Ketua Gerakan Oposisi Untuk Anies-Sandi (Gontas).[dem]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya