Berita

Foto: Dispen Kolinlamil

Pertahanan

KRI Bung Tomo 357 Dan Seluruh Prajuritnya Tiba Di Kolinlamil

SENIN, 30 OKTOBER 2017 | 19:08 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

KRI Bung Tomo 357 dan 107 orang prajurit TNI tiba di Tanah Air setelah melaksanakan misi perdamaian di Lebanon bersama United Nations Interim Force in Lebanon (Unifil) di bawah bendera Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Kapal bersandar di Dermaga Moelyono Silam Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (30/10). Demikian berita dari Dinas Penerangan Kolinlamil.

Para pajurit disambut oleh Asops Pangkolinlamil, Kolonel Laut (P) Andi Abdul Aziz, bersama sejumlah prajurit Kolinlamil dan perwakilan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI.
 

 
Sedangkan khusus Komandan KRI Bung Tomo 357, Kolonel Laut (P) Heri Triwibowo, mendapat pengalungan bunga dari pejabat PMPP, Kolonel E. Kuswara.

Sebagai rasa syukur kepada Tuhan, Komandan KRI Bung Tomo 357 dan seluruh prajuritnya melakukan sembah sujud kepada Tuhan di lapangan apel Dermaga Moelyono Silam Kolinlamil. Mereka bersyukur tugas negara dapat diselesaikan dengan baik dan aman. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya