Berita

Mike Pompeo/net

Dunia

AS Siaga Untuk Serangan Rudal Korea Utara

SABTU, 21 OKTOBER 2017 | 07:58 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Direktur Badan Intelijen Pusat (CIA) Amerika Serikat, Mike Pompeo, mengatakan Amerika Serikat sedang mempersiapkan situasi terburuk dalam konflik dengan Korea Utara.

Pompeo mengatakan, AS bersiaga seolah-olah Korea Utara akan menyerangnya dengan rudal. Presiden Donald Trump pun sudah siap untuk melakukan keputusan dalam situasi itu.

"Dari perspektif kebijakan AS, kita harus bersikap seolah-olah kita berada di titik puncak mereka (Korea Utara) mencapai tujuan itu," kata Pompeo pada sebuah forum keamanan yang diselenggarakan oleh Foundation for Defense of Democracies, dikutip dari CNN.


Dia tegaskan Trump memastikan bahwa AS bisa memastikan pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, tidak memperoleh kapasitas melakukan serangan rudal ke wilayah mereka.

Pompeo adalah satu di antara sejumlah pejabat maupun mantan pejabat AS yang menandakan kemungkinan konfrontasi militer dengan Korea Utara karena penolakan negara itu untuk mundur dari program nuklirnya.

Sebelumnya, mantan Direktur CIA, John Brennan, menempatkan kemungkinan konflik militer dengan Korea Utara sekitar 20 persen-25 persen.

Ketika negara-negara lain telah mendesak agar AS lebih berhati-hati dan membuka dialog dengan Korea Utara, Presiden Trump malah melakukan hal-hal sebaliknya. Mulai dari mengejek Kim Jong Un sebagai "manusia roket", dan menolak upaya Menteri Luar Negeri AS, Rex Tillerson, untuk menjadi perantara solusi diplomatik.

Sejauh ini, Trump hanya mengisyaratkan bahwa dia siap untuk mengambil tindakan militer. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Bomba Peduli Beri Makna Hari Ulang Tahun ke-5

Sabtu, 24 Januari 2026 | 16:06

Dharma Pongrekun Soroti Arah Ideologi Ekonomi dalam Pasal 33 UUD 1945

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:47

BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabar-Jakarta, Dua Pesawat Tambahan Dikerahkan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:25

Tangan Trump Tiba-tiba Memar Saat Peluncuran Dewan Perdamaian Gaza, Ini Penyebabnya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:01

DPR Minta Basarnas Gerak Cepat Evakuasi Warga Bandung Barat Terdampak Longsor

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:56

Tanah Longsor di Bandung Barat Tewaskan Delapan Orang

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:40

1.000 Guru Ngaji hingga Ojol Perempuan Belanja Gratis di Graha Alawiyah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:26

Pencuri Gondol Bitcoin Sitaan Senilai Rp800 Miliar dari Korsel

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:18

Polisi Dalami Penyebab Kematian Influencer Lula Lahfah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 13:54

Wakadensus 88 Jadi Wakapolda Bali, Tiga Kapolda Bergeser

Sabtu, 24 Januari 2026 | 13:31

Selengkapnya