Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

PII-Cirebon Power Sumbang Ribuan Buku Ke 425 Taman Bacaan

RABU, 18 OKTOBER 2017 | 05:57 WIB | LAPORAN:

Cirebon Power bersama Persatuan Insinyur Indonesia (PII) turut berpartisipasi dalam program Free Cargo Literacy (FCL) atau Pustaka Bebas Bea (PBB) yang diinisiasi PT Pos Indonesia, guna berperan menyebarkan ilmu dan inspirasi melalui buku.
 
Cirebon Power mendonasikan sebanyak 1.700 buku yang akan didistribusikan oleh PT Pos untuk 425 taman bacaan di seluruh Indonesia. Taman bacaan ini telah terdaftar di PT Pos Indonesia, yang akan mendapatkan masing-masing empat Buku Inovasi; Cerita Pendek Tentang Penemuan, Penciptaan, Kreativitas dan Inovasi, karangan Heru Dewanto, Wakil Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII) yang juga Presiden Direktur Cirebon Power.
 
Menurut Heru, buku ini berisi 48 cerita pendek tentang penemuan, inovasi dan kreativitas yang dihasilkan manusia. Buku ini juga menceritakan bagaimana berbagai temuan tersebut dihasilkan, proses terjadinya serta latar belakang yang mendorong terjadinya temuan dan inovasi, demi mendorong tumbuhnya cara berpikir kreatif anak sejak usia dini.
 

 
"Buku ini ingin menjelaskan bahwa penemuan, inovasi dankreativitas yang mengubah kehidupan manusia tidak selaludan tidak harus terjadi melalui riset-riset yang resmipemerintah, swasta atau perguruan tinggi yang menelan biayayang mahal," katanya dalam sambutan di acara penyerahan donasi buku Inovasi Vestibule Kantor Pos Bandung,  Jalan Asia Afrika No. 59 Bandung, Selasa (17/10).
 
Heru menjelaskan, penemuan dan kreativitas bisa saja terjadidalam keseharian atau sering disebut sebagai inovasi akar rumput.

"Kita berharap, semangat inovasi akan bertumbuh di generasi muda kita. Karena inovasilah yang menentukan arah peradaban kita. Tak hanya itu, inovasi juga bermakna entepreneurship, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan menciptakan kesejahteraan,” jelasnya.
 
Heru berharap, Buku Inovasi dapat menjadi salah satu instrumen penyebarluasan wawasan ilmu pengetahuan dan teknologi ke seluruh pelosok negeri. Serta mendorong anak untuk bermimpi, berpikir kreatif, dan berani melahirkan inovasi.

"Buku Inovasi bisa dijadikan bahan modul story telling untukmenumbuhkan semangat inovasi dan kreativitas bagi anak-anak sekolah dasar (SD) dan SMP. Story telling juga terbuktimampu membuat kemampuan efektif membaca anakmeningkat," katanya.
 
Sejak tahun 2016, Cirebon Power telah bekerja sama dengan relawan mahasiswa dari IAIN Syekh Nurjati Cirebon menjalankan program story telling kepada siswa kelas 4-6 di 20 Sekolah Dasar di Cirebon, dengan menggunakan Buku Inovasi.
 
Direktur Utama PT Pos Indonesia Gilarsih Wahju Setijono menjelaskan, hingga saat ini sudah terdapat 900 taman bacaan yang terdata di PT Pos Indonesia. Pihaknya mencatat, sejak Mei lalu saat Program Pustaka Bergerak diluncurkan, sudah sekitar 140 ribu buku yang didonasikan ke taman bacaan di seluruh Indonesia.
 
"Bagi yang memiliki buku yang mau didonasikan, bisa disampaikan melalui PT Pos seperti yang dilakukan oleh Cirebon Power,” tandas Gilarsih. [sam]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya