Berita

Foto/Net

Nusantara

Tokoh Militer: Djarot Tidak Beri Contoh Baik

SELASA, 17 OKTOBER 2017 | 05:42 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Tokoh militer Letjen TNI (Purn) J. Suryo Prabowo menyoroti ketidakhadiran Djarot Saiful Hidayat pada saat prosesi serah terima jabatan gubernur dan wagub DKI Jakarta di Balaikota, Senin (16/10).

Mantan Kepala Staf Umum TNI ini mengingatkan kembali pada pelantikan Joko Widodo sebagai Presiden dimana sang rival Prabowo Subianto hadir.

"Ketika Pak Jokowi dilantik menjadi Presiden RI, Pak Prabowo hadir. Mengapa ketika hari ini Anis-Sandi dilantik menjadi gubernur dan wakil gubernur, kok Djarot tidak hadir tetapi malah ngabur ke Labuan Bajo?" tulis Suryo dalam akun Facebook miliknya, Senin malam (16/10).


Menurut dia, keputusan Djarot memilih berlibur ketimbang menghadiri sertijab bisa diartikan bahwa politisi PDIP itu tidak legawa Anies-Sandi menjadi gubernur dan wagub penerusnya.

"Dalam kasus ini lihat bahwa mereka yang tidak legawa (tidak rela) itu memang tidak pantas untuk menjadi pejabat di level apapun, karena dia tidak taat dengan salah satu asas kepemimpinan," demikian Suryo yang memberi judul status FB-nya, 'bukan contoh baik'.

Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri RI Sumarsono sebelumnya menyatakan prosesi sertijab tetap sah meski tidak dihadiri Djarot sebagai mantan gubernur.

"Memang harusnya hadir, tapi tanpa kehadiran gubernur lama tidak mengurangi keabsahannya. Jadi karena dapat diwakilkan, ditunjuk Pak Sekda kebetulan untuk menyerahkan dokumen dalam serah terima jabatan ini," ujar Sumarsono. [rus]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya