Berita

Foto: Setkab.go.id

Nusantara

Tol Kualanamu-Tebing Tinggi Akan Membuat Pariwisata Toba Makin Diminati

SABTU, 14 OKTOBER 2017 | 09:08 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Presiden Joko Widodo sudah meresmikan ruas jalan tol Kualanamu-Tebing Tinggi di Sumatera Utara, Jumat (13/10).

Presiden mengaku sudah dijanjikan bahwa jalan tol sepanjang 61,70 kilometer itu akan beres sepenuhnya pada tahun depan. Pembebasan lahan sudah selesai., berarti tinggal urusan pengerjaan konstruksi.
 
"Pertengahan 2018 sudah sambung jadi 42 Km, tambah 14 Km, sudah sambung sampai ke Tebing Tinggi," kata Presiden, dikutip dari situs Sekretariat Kabinet.
 

 
Dengan adanya tol itu, Jokowi berharap kawasan Danau Toba dan sekitarnya akan menjadi sebuah kawasan pariwisata yang makin diminati.

Dari Medan-Tebing Tinggi ke kawasan Toba yang biasanya memakan waktu 4-5 jam, nantinya kalau tol sudah jadi, akan menjadi kurang lebih 1,5-2 jam.
 
"Mobilitas orang, mobilitas barang itu bisa sangat cepat sekali. Artinya, kalau ada mobilitas barang yang cepat, harga transportasinya juga akan lebih murah. Kalau harga transportasi lebih murah, barang-barang yang dibawa oleh truk-truk itu juga akan jatuh ke masyarakat juga akan lebih murah," tambah Presiden.
 
Biaya transportasi yang turun dengan adanya tol, lanjut Presiden, diharapkan juga membuat daya saing Indonesia meningkat.
 
"Ruas Kualanamu-Tebing Tinggi sudah tidak ada masalah, pembebasan rampung semua. Tapi ada masalah yang di Medan-Binjai, masih ada masalah dengan pembebasan lahan," urai Jokowi.
 
Presiden mengaku telah memerintahkan Kapolda, Kajati, dan Pangdam untuk ikut mendukung percepatan proyek. Dan tentu saja kuncinya juga ada di Kanwil BPN.

"Lakukanlah pendekatan-pendekatan yang baik. Ini bukan untuk kepentingan satu orang, bukan untuk kepentingan dua orang, tapi untuk kepentingan kepentingan rakyat semuanya, dalam rangka mobilitas barang dan orang," ucap Jokowi. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Bomba Peduli Beri Makna Hari Ulang Tahun ke-5

Sabtu, 24 Januari 2026 | 16:06

Dharma Pongrekun Soroti Arah Ideologi Ekonomi dalam Pasal 33 UUD 1945

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:47

BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabar-Jakarta, Dua Pesawat Tambahan Dikerahkan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:25

Tangan Trump Tiba-tiba Memar Saat Peluncuran Dewan Perdamaian Gaza, Ini Penyebabnya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 15:01

DPR Minta Basarnas Gerak Cepat Evakuasi Warga Bandung Barat Terdampak Longsor

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:56

Tanah Longsor di Bandung Barat Tewaskan Delapan Orang

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:40

1.000 Guru Ngaji hingga Ojol Perempuan Belanja Gratis di Graha Alawiyah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:26

Pencuri Gondol Bitcoin Sitaan Senilai Rp800 Miliar dari Korsel

Sabtu, 24 Januari 2026 | 14:18

Polisi Dalami Penyebab Kematian Influencer Lula Lahfah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 13:54

Wakadensus 88 Jadi Wakapolda Bali, Tiga Kapolda Bergeser

Sabtu, 24 Januari 2026 | 13:31

Selengkapnya