Berita

Foto: Puspen TNI

Pertahanan

Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco Bantu Alkes RS Dungu

JUMAT, 13 OKTOBER 2017 | 09:59 WIB | LAPORAN:

Dalam rangka peringatan HUT ke-72 TNI, Satuan Tugas Kompi Zeni (Satgas Kizi) TNI Kontingen Garuda (Konga) XX-N/Monusco (Mission De L Organesation Des Nations Unies Pour La Stabilization en Republique Demokratique du Congo) menggelar kegiatan Civil Military Coordination (CIMIC) di Rumah Sakit Dungu, dengan memberikan bantuan alat kesehatan habis pakai (botol cairan infus, selang infus dan iv cath/jarum infus), Kamis (12/10).
 
Dalam kegiatan CIMIC, Komandan Satgas Kizi TNI XX-N/Monusco Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos yang diwakili oleh Pasi Intel Satgas Letnan Satu Czi Angga Kharisma beserta Tim Kesehatan Satgas bersama-sama dengan perwakilan dari Civil Affair Head of Office (HoO) berkesempatan meninjau ruangan-ruangan yang berada di Rumah Sakit Kota Dungu.
 
Pada kesempatan tersebut, Letnan Satu Czi Angga Kharisma menjelaskan tujuan kegiatan ini sebagai interaksi Satgas Kontingen Garuda dengan masyarakat sekitar penugasan agar terjalin komunikasi sosial yang baik, dan juga dalam rangka memperingati HUT ke-72 TNI.
 

 
"Kegiatan Civil Military Coordination juga sebagai pembinaan teritorial satgas dalam bentuk penggalangan terhadap masyarakat sekitar agar tercipta hubungan yang baik antara masyarakat dengan personel Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco serta untuk menjaga citra bangsa Indonesia dan PBB di Republik Demokratik Kongo," kata Letnan Satu Czi Angga Kharisma sebagaimana rilis dari Perwira Penerangan Konga XX-N/Monusco, Kapten Czi Wira Paramita.
 
Sementara itu, staf dan dokter RS Kota Dungu mengucapkan terima kasih atas bantuan alat kesehatan yang diberikan Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco.[wid] 

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Miliki Segudang Prestasi, Banu Laksmana Kini Jabat Kajari Cimahi

Jumat, 26 Desember 2025 | 05:22

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

UPDATE

Prabowo Ungkap Hasil Lima Tahun Magang di Kabinet Jokowi

Senin, 05 Januari 2026 | 22:14

Prabowo Terharu Indonesia Jadi Negara Paling Bahagia Nomor 1 di Dunia

Senin, 05 Januari 2026 | 21:58

Hashim Puji Panitia Natal Nasional 2025

Senin, 05 Januari 2026 | 21:46

Rapat Posko Galapana, Satgas Perkuat Koordinasi Pemulihan Pascabencana

Senin, 05 Januari 2026 | 21:01

Pilkada Lewat DPRD Miliki Landasan Konstitusional Kuat

Senin, 05 Januari 2026 | 20:43

Rieke Diah Pitaloka akan Diperiksa KPK terkait Suap Ijon Bupati Bekasi

Senin, 05 Januari 2026 | 20:24

Jangan Tebar Janji, Pakar Hukum Minta Tersangka Kasus CSR BI Segera Ditahan

Senin, 05 Januari 2026 | 20:21

Wamen Fajar: Sekolah Harus Menjadi Tempat Aman dan Menyenangkan

Senin, 05 Januari 2026 | 20:14

Prabowo Hadiri Natal Nasional 2025 di Tennis Indoor Senayan

Senin, 05 Januari 2026 | 19:37

Target Pertumbuhan Ekonomi 6 Persen Purbaya Terancam Meleset

Senin, 05 Januari 2026 | 19:34

Selengkapnya