Berita

Foto: Puspen TNI

Pertahanan

Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco Bantu Alkes RS Dungu

JUMAT, 13 OKTOBER 2017 | 09:59 WIB | LAPORAN:

Dalam rangka peringatan HUT ke-72 TNI, Satuan Tugas Kompi Zeni (Satgas Kizi) TNI Kontingen Garuda (Konga) XX-N/Monusco (Mission De L Organesation Des Nations Unies Pour La Stabilization en Republique Demokratique du Congo) menggelar kegiatan Civil Military Coordination (CIMIC) di Rumah Sakit Dungu, dengan memberikan bantuan alat kesehatan habis pakai (botol cairan infus, selang infus dan iv cath/jarum infus), Kamis (12/10).
 
Dalam kegiatan CIMIC, Komandan Satgas Kizi TNI XX-N/Monusco Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos yang diwakili oleh Pasi Intel Satgas Letnan Satu Czi Angga Kharisma beserta Tim Kesehatan Satgas bersama-sama dengan perwakilan dari Civil Affair Head of Office (HoO) berkesempatan meninjau ruangan-ruangan yang berada di Rumah Sakit Kota Dungu.
 

Pada kesempatan tersebut, Letnan Satu Czi Angga Kharisma menjelaskan tujuan kegiatan ini sebagai interaksi Satgas Kontingen Garuda dengan masyarakat sekitar penugasan agar terjalin komunikasi sosial yang baik, dan juga dalam rangka memperingati HUT ke-72 TNI.
 
"Kegiatan Civil Military Coordination juga sebagai pembinaan teritorial satgas dalam bentuk penggalangan terhadap masyarakat sekitar agar tercipta hubungan yang baik antara masyarakat dengan personel Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco serta untuk menjaga citra bangsa Indonesia dan PBB di Republik Demokratik Kongo," kata Letnan Satu Czi Angga Kharisma sebagaimana rilis dari Perwira Penerangan Konga XX-N/Monusco, Kapten Czi Wira Paramita.
 
Sementara itu, staf dan dokter RS Kota Dungu mengucapkan terima kasih atas bantuan alat kesehatan yang diberikan Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco.[wid] 

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

KAHMI Kumpulan Intelektual Banci?

Sabtu, 14 September 2024 | 14:45

Prabowo Bisa Ajukan Penghentian Wapres Gibran Setelah 20 Oktober

Minggu, 15 September 2024 | 10:26

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

UPDATE

Bukan di Taiwan, Pager Bom Hizbullah Diproduksi di Eropa

Rabu, 18 September 2024 | 16:06

Prabowo Akan Pisahkan Kementerian PUPR, Nasdem Bandingkan dengan Obama

Rabu, 18 September 2024 | 15:53

Belum Tangkap Harun Masiku, Johanis Tanak: Personel KPK Tak Sebanyak Polri

Rabu, 18 September 2024 | 15:47

Meluncur Tahun Depan, Diduga Hyundai Ioniq 6 N Tertangkap Kamera Jalani Tes

Rabu, 18 September 2024 | 15:36

Soal Kabinet, Nasdem Ikut Apa Kata Prabowo

Rabu, 18 September 2024 | 15:36

Terdampak Gempa Bandung Raya, Kereta Cepat Whoosh Berhenti Sementara

Rabu, 18 September 2024 | 15:14

CEO US Steel Optimis Akuisisi Nippon Steel akan Berhasil

Rabu, 18 September 2024 | 15:13

Jaga Keamanan Anak dari Bahaya Instagram, Meta Luncurkan Fitur Teen Accounts

Rabu, 18 September 2024 | 14:58

Wall Street Mager, IHSG Terus Dekati 8.000

Rabu, 18 September 2024 | 14:56

Gregoria Seperti Ditampar Usai Kalah di Babak Awal Hong Kong dan China Open

Rabu, 18 September 2024 | 14:56

Selengkapnya