Berita

Foto/Net

Pertahanan

Bedah Rumah Kodam Tanjungpura Rampung, Nenek Nesa Tersenyum

KAMIS, 12 OKTOBER 2017 | 08:53 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Nenek Nesa yang berdomisili di Kampung Marhaban, Kelurahan Singkawang, Singkawang Selatan, Kalimantan Barat kini bisa tersenyum bahagia. Ini lantaran rumah layah huni hasil renovasi Kodam XII/Tanjungpura telah rampung.

Komandan Resimen Induk Daerah Militer (Danrindam) XII/Tanjungpura Kolonel Inf Khairul Anwar secara langsung menyerahkan kunci rumah kepada Nenek Nesa pada Rabu (11/10).

Khairul Anwar menjelaskan bahwa rumah nenek Nesa adalah yang terpilih dari tiga rumah yang telah disurvei untuk dibedah. Baca: Nenek Nesa Tersenyum Bahagia Saat Didatangi Prajurit Tanjungpura


"Bedah rumah yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan dalam rangka memperingati HUT TNI ke-72 Tahun 2017," ungkapnya.

Sementara Sekretaris Camat Singkawang Selatan Hasan yang hadir dalam acara ini menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Danrindam XII/Tpr beserta jajarannya yang telah membedah rumah Nenek Nesa.

"Ya saya mendukung dengan adanya kegiatan bedah rumah yang dilaksanakan ini. Dan siap memberikan informasi daerah atau rumah yang akan dibedah untuk acara bedah rumah selanjutnya," harap Hasan.

Sementara itu, Nenek Nesa tidak habis-habisnya mengucap syukur dan terima kasih kepada dan Danrindam dan warga sekitarnya.

"Saya merasa bahagia, semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas kebaikan Komandan Rindam," ucap Nenek Nesa tersenyum.

Penyerahan rumah ini turut dihadiri oleh Danramil, Kapolsek, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, Lurah, para Kabag Rindam, Dansatdik, Katim Gumil, Para Kadep, Staf Rindam XII/Tpr, dan Persit KCK Cabang X Rindam XII/Tpr. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Venezuela Kecam Keras Serangan Militer AS, Maduro Umumkan Darurat Nasional

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:56

Kemenimipas Siapkan 968 Tempat Kerja Sosial

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:41

Trump Klaim Tangkap Presiden Venezuela Usai Bombardir Caracas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:56

Parpol Pragmatis, Koalisi Permanen Tidak Mudah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:45

Pimpinan Ponpes Gontor Meninggal, Ini Jadwal Salat Jenazah dan Pemakaman

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:54

Sikap Parpol Dukung Pilkada Dilakukan DPRD Bisa Berubah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:20

Pemilu Digital: Upaya Memutus Tuntas Biaya Tinggi dan Akal-akalan Demokrasi

Sabtu, 03 Januari 2026 | 16:30

Bank Mandiri Sinergi dengan Kemhan Bangun 5 Jembatan Bailey

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:55

Bulog Jamin Stok Beras di Sumatera Aman Usai 70 Ribu Hektare Sawah Terendam Banjir

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:11

Motorola Umumkan Tanggal Peluncuran Razr Edisi Khusus Piala Dunia 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 14:56

Selengkapnya