Berita

Foto/Net

Politik

Tumbuhkan Rasa Cinta Tanah Air, PKS Ajak Warga NTT Nobar Film PKI

JUMAT, 29 SEPTEMBER 2017 | 03:55 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Demi mewaspadai kemunculan kembali gerakan PKI di Indonesia, Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera Nusa Tenggara Timur (DPW PKS NTT) mengajak warga NTT nonton bareng (nobar) film G30S/PKI.

Acara nobar ini akan digelar PKS di Resto Celebes, Kupang pada Sabtu (30/9) pukul 20.00 WITA

"PKS mengajak warga NTT khususnya warga Kota Kupang, sekaligus menginstruksikan kepada seluruh kader PKS di NTT agar terlibat aktif dalam acara nonton bareng film G30S PKI," ujar Ketua DPW PKS NTT Suharjito sebagaimana keterangan tertulisnya, Jumat (29/9).


Suharjito menjelaskan bahwa acara ini dilakukan untuk menumbuhkan rasa cinta kepada tanah air dan mewaspadai semua potensi untuk meruntuhkan NKRI yang berdasarkan Pancasila.

Selain itu, acara ini juga bagian dari mengingat sejarah bangsa Indonesia, dimana pernah terjadi upaya kudeta oleh PKI untuk menggantikan Pancasila dengan idelogi komunis, yang merupakan sebuah ideologi yang atheis, anti demokrasi, dan menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan.

"Sudah jelas sekali, Ketetapan MPRS 25/1966 tentang Pembubaran Partai Komunis Indonesia (PKI) masih berlaku. Oleh sebab itu, segala hal yang berbau paham komunis merupakan hal terlarang," sambung Suharjito.

"Akhir-akhir ini, ada kecurigaan ada upaya berbagai kelompok di tengah masyarakat untuk mengidupkan kembali paham terlarang tersebut. Maka Nobar G30S/PKI adalah jawaban yang tepat atas itu," pungkasnya. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya