Berita

Politik

Hari Keenam Pemulangan Jemaah Haji, 80 Kloter Tiba Di Tanah Air

SELASA, 12 SEPTEMBER 2017 | 03:22 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

RMOL. Sebanyak 80 kloter sudah diberangkatkan menuju Tanah Air memasuki hari keenam fase pemulangan jemaah haji Indonesia.

Data Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Daker Bandara mencatat, total sudah ada 32.024 jemaah dan 400 petugas kloter yang sudah sampai di Indonesia.

Sedangkan untuk hari Senin (11/09), akan kembali diberangkatkan 19 kloter dengan 7.642 jemaah, berdasarkan jadwal pemulangan yang dirilis Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi.

Ke-19 kloter ini berasal dari 10 Embarkasi, yaitu: tiga kloter dari Embarkasi Surabaya (SUB 15 - 17), empat kloter dari Embarkasi Solo (SOC 15 – 18), empat kloter dari Embarkasi Jakarta – Bekasi (JKS 15 – 18), tiga kloter dari Embarkasi Jakarta – Pondok Gede (JKG 08, 11, dan 12), serta masing-masing satu kloter dari Embarkasi Padang (PDG 04), Batam (BTH 04), Medan (MES 06), Makassar (UPG 07), dan Banjarmasin (BDJ 03).

Selain ke Jeddah, Daker Makkah juga mulai bersiap untuk memberangkatkan jemaah haji gelombang kedua menuju Madinah.

Kadaker Makkah Nasrullah Jassam mengatakan bahwa pemberangkatan jemaah ke Madinah akan dimulai pada Selasa (12/09) besok.

"Per tanggal 12 September, ada 16 kloter yang akan diberangkatkan ke Madinah," terang Nasrullah Jasam di  Makkah, Senin (11/09), seperti dilansir situs Kemenag.

Ke-16 kloter tersebut adalah tiga kloter dari Embarkasi Surabaya (SUB 44 - 46), empat kloter Embarkasi Solo (SOC 48 - 51), empat kloter Embarkasi Jakarta - Bekasi (JKS 48 - 51), masing-masing satu kloter dari Embarkasi Batam (BTH 14), Embarkasi Palembang (PLM 09), Jakarta - Pondok Gede (JKG 30), Embarkasi Padang (PDG 14), dan Embarkasi Lombok (LOP 01). [zul]

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya