Berita

Foto/RM

Pesan Di Balik Pertukaran Baju Adat Jokowi Dan JK

KAMIS, 17 AGUSTUS 2017 | 03:53 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Pakaian yang dikenakan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam Sidang Tahunan MPR di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8) menyita perhatian publik.

Ini lantaran Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat khas Bugis, Sulawesi Selatan, yang notabene merupakan baju adat tempat kelahiran Wapres Jusuf Kalla. Sementara, Kalla mengenakan pakaian adat khas Jawa, yang merupakan suku asal Presiden Jokowi.

Anggota DPD RI Dailami Firdaus menilai bahwa ada pesan khusus yang ingin disampaikan Presiden Joko Widodo dengan pertukaran pakaian adat itu.


Menurutnya, pertukaran itu merupakan implementasi dari slogan hari kemerdekaan yang ke-72, "Indonesia Kerja Bersama". Artinya, Jokowi dan JK mengajak semua suku bangsa untuk bersama-sama bekerja membangun bangsa.

"Slogan yang dapat diartikan sebagai semangat kebersamaan dalam bekerja untuk meningkatkan pembangunan bangsa Indonesia sesuai dengan target yang diharapkan," ujarnya seperti keterangan tertulis yang diterima redaksi.

Dia berharap pesan yang diberikan Jokowi dan JK ini bisa diserap oleh para pejabat negara, mulai dari menteri hingga kepala daerah di Sabang hingga Merauke. Sehingga bisa menjaga keutuhan NKRI di tengah ancaman global.

"Karena tidak bisa dipungkiri bahwasannya Indonesia terbentuk dari komitmen persatuan daerah daerah dari seluruh penjuru nusantara yang bersepakat membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," tutup senator asal DKI Jakarta itu. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya