Berita

Barber Shop yang disegel Polisi Inggris/The Guardian

Dunia

Terkait Bom Manchaster Arena, Polisi Masih Buru Seorang Tukang Cukur

JUMAT, 26 MEI 2017 | 16:58 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Polisi anti-terorisme Inggrs melakukan penggerebekkan terbaru terkait dengan serangan bom bunuh diri di Manchester Arena awal pekan ini.

Penggerebekkan dilakukan hari ini (Jumat, 26/5). Polisi mengamankan seorang pria di Moss Side dan properti lainnya di St Helens dan Merseyside. Polisi memburu seorang pemilik tukang cukur di Princess Road di Moss Side.

Pemilik toko perangkat keras di Princess Road, dekat dengan barber shop di mana tukang cukur yang diburu biasa bekerja, Byron Gibbs, mengatakan bahwa dia telah melihat Salman Abedi, pelaku bom bunuh diri di Manchaster Arena di tukang cukur tetangga yang sedang digeledah.


"Saya mengenalinya di foto," katanya.

"Dia menghabiskan waktu bersama orang-orang. Aku pernah melihat dia sering melewati jendela toko. Dia menuju ke tukang cukur di sebelahnya," sambungnya seperti dimuat The Guardian.

Ia menambahkan bahwa pada hari pemboman, tak ada satupun yang berada di tukang cukur tersebut, padahal biasanya selalu buka setiap hari.

Gibbs menggambarkan pemiliknya sebagai pria yang berpenampilan ala Timur Tengah.

Dengan penangkapan terbaru, maka sejauh ini telah ada 10 orang yang diamankan terkait dengan investigasi serangan Manchaster  Arena. Di antara mereka yang diamankan, satu pria dan satu wanita telah dibebaskan karena ditemukan tidak bersalah. Sedangkan delapan lainnya masih diamankan. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya