Berita

Prakoso BS

Usaha Mikro Yang Naik Kelas Harus Tingkatkan Manajemen Keuangan

SELASA, 09 MEI 2017 | 18:23 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

Para pelaku usaha yang akan naik kelas dari mikro menjadi usaha kecil harus lebih memperhatikan manajemen pengelolaan keuangan dari bisnisnya.

"Artinya, bila sudah naik kelas menjadi usaha kecil, maka pengelolaan keuangan usaha harus diatur dengan lebih baik lagi," kata Deputi Bidang Pengembangan SDM Kementerian Koperasi dan UKM, Prakoso BS, saat memberikan pengarahan kepada ratusan orang peserta pelatihan dalam rangka peningkatan Capacity Building bagi KUMKM se-Provinsi Bengkulu, di Kota Bengkulu, Selasa (9/5).

Di acara yang dibuka resmi oleh Wakil Gubernur Bengkulu itu, Prakoso juga menekankan agar pelaku usaha kecil mulai menggeluti pemasaran melalui online atau e-Commerce.


"Memperluas jaringan pemasaran bagi produk yang dihasilkan melalui online juga bakal semakin meningkatkan kinerja usahanya. Jangan pernah menunda-nunda untuk mulai masuk ke dunia pemasaran melalui e-Commerce, karena memang sekarang sudah memasuki era digital," terang Prakoso.

Untuk itu, lanjut Prakoso, pihaknya akan terus melakukan program pendampingan bagi usaha mikro dan kecil, khususnya bagi usaha mikro yang akan naik kelas. Pendampingan yang akan dilakukan, selain menyangkut manajemen mengelola usaha dan pasar online, juga akan memberi semacam pelatihan mengemas produk.

"Salah satu kunci sukses sebuah produk diterima oleh pasar adalah faktor kemasan. Kemasan produk tak boleh lagi asal-asalan. Produk berkualitas akan semakin bernilai bila unsur kemasan juga menjadi perhatian utama," kata Prakoso.

Dalam kesempatan itu juga, Prakoso menyebutkan bahwa pihaknya berencana memberikan bantuan pelatihan lainnya melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik Kementerian Koperasi dan UKM tahun 2018. Pelatihan akan menyasar kalangan nelayan, pelaku UKM di sektor kuliner dan kerajinan. Targetnya jelas, agar pelaku usaha mikro bisa naik kelas menjadi usaha kecil.

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, memberikan apresiasi atas penyelenggaraan pelatihan tersebut.

"Saya sangat mendukung acara pelatihan seperti ini karena bermanfaat bagi kemajuan usaha pelaku UKM di Bengkulu. Potensi daerah Bengkulu sangat bagus bila mampu dimanfaatkan oleh pelaku usaha, khususnya kalangan usaha mikro dan kecil," pungkas dia. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Yayasan Trisakti Teken MoU Garap 80 Hektare Lahan Jagung Hibrida

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:58

TNI AL Perkuat Diplomasi Maritim dalam Agenda Tahunan RSIS

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:31

Segudang Harapan dari Inggris, Prancis dan Swiss

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:13

Galeri Investasi FEB Unusia jadi Wadah Mahasiswa Melek Pasar Modal

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:45

Pesan Prabowo di WEF 2026 jadi Arah Baru Perdamaian Dunia

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:25

Bareskrim Bawa Banyak Dokumen Usai Geledah Kantor DSI

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:00

Fenomena Kuil Pemujaan Jabatan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

PDIP Gelar Natal Nasional Bersama Warga Terdampak Bencana

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:18

Konsisten Budaya Keselamatan, Kunci PTPN IV PalmCo Catat 23 Juta Jam Zero Accident

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Kembali Tiba di Tanah Air Bawa Komitmen Investasi Rp90 Triliun

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:33

Selengkapnya