Berita

Nusantara

Inilah Identitas Korban Tabrakan Maut Di Puncak Gadog

MINGGU, 23 APRIL 2017 | 08:22 WIB

Bus pariwisata menabrak secara beruntun sejumlah kendaraan di depannya di Jalan Raya Puncak, tepatnya di turunan Selerong, Megamendung, Sabtu (22/4) sore.

Akibatnya, tiga orang meninggal dunia.

Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Yusri Yunus mengatakan, tercatat ada sembilan kendaraan yang mengalami rusak parah.


Adapula beberapa kendaraan yang terkena senggolan dari kecelakaan beruntun ini.

"Sebelum terjadi kecelakaan kendaraan bus bergerak dari Puncak menuju ke arah Gadog. Setiba di turunan Selerong, kendaraan hilang kendali lalu bergerak ke kanan jalan dan menabrak kendaraan Grand Livina lalu terus bergerak ke kanan dan menabrak kendaraan sepeda motor Honda Vario," kata Yusri dalam keterangannya seperti dilansir JPNN.Com.

Bus Pariwisata itu pun menabrak Daihatsu Ayla dan sepeda motor Vixion.

Kemudian, bus melaju ke arah kiri jalan menabrak Avanza yang bergerak searah.

"Dan menabrak kendaraan Toyota Rush lalu Toyota Avanza," kata dia.

Selain tiga orang yang meninggal, lanjut Yusri, ada tiga pengendara luka parah dan tiga luka ringan. (Mg4/jpnn)

Berikut identitas korban atas kecelakaan tersebut:

-Korban meninggal:

1. Okta Riyansyah Purnama Putra umur 26 tahun, alamat Jalan Rawan 8 No 634 RT 10/02, Kelurahan Lebak Gajah, Kecamatan Sematang Borong, Kota Palembang.

2. Jainudin, alamat Babakan Lebak RT 02/06, Kecamatan Sinar Galih, Kabupaten Bogor.

3. Kepala Desa Citeko Dadang, umur 45 tahun, alamat Citeko, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

-Korban luka berat

1. Penumpang sepeda motor Vixion.
2. Aris Beni, umur 16 tahun pekerjaan pelajar, alamat Tangerang.
3. Saiful Bahri, umur 33 tahun, alamat Jalan Menteng Atas Selatan II, Jakarta Selatan, pekerjaan karyawan swasta.

-Korban luka ringan:

1. Hasanudin, umur 21 tahun, alamat Villa Tangerang Indah RT 10/05, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Priuk, Kota Tangerang.
2. Tommy Gunawan, umur 36 tahun, alamat Kampung Sindang Sari RT 03/02, Tanah Baru, Kota Bogor.
3. Darus Zaelani, umur 40 tahun, alamat Kampung Cibeureum RT 02/01, Desa Cisarua.[wid] 

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya