Berita

Alex Noerdin/RMOL

Nusantara

Gubernur Sumsel Launching Diklat PIM Pola PPK-BLUD

RABU, 19 APRIL 2017 | 22:17 WIB

Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin secara resmi meluncurkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (PPK BLUD BPSDMD) dan membuka Diklat PIM Pola PPK-BLUD Provinsi Sumsel di Aula Putri Kembang Dadar BPSDMD, Provinsi Sumsel (Rabu, 19/4).

Dengan launching PPK BLUD BPSDMD, Gubernur Alex mengapresiasi BPSDMD Provinsi Sumsel.

"Saya mengapresiasi karena menerapkan PPK-BLUD yang pertama di Indonesia. Oleh karena itu, diklat ini jadikan impian yang besar, tekadkan agar menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia, baik dari fasilitas maupun sarana prasarana," tuturnya.


Di samping itu, lanjut Alex, dengan status tersbut (PPK-BLUD), diharapkan dapat memperluas jangkauan dan kewenangan. Dalam rangka meningkatkan kinerja sumber daya aparatur di lingkungan Provinsi Sumsel.

Melalui pendidikan dan pelatihan ini, orang nomor satu di Sumsel tersebut, mengharapkan akan melahirkan kepemimpinan taktikal yang berwawasan nasional dan juga mampu menjabarkan misi dan strategi intansi dalam bentuk program. Serta mampu mensinergikan seluruh stakeholder dalam rangka menciptakan pelayanan prima.

"Mudah-mudahan keberhasilan ini dapat menjadi pemicu dan sekaligus pemacu bagi instansi/SKPD lain," jelas Alex.

Sementara itu, Ketua Penyelenggara Kepala Badan Pengembangan SDM Provinsi Sumsel Musni Wijaya melaporkan peserta diklat kepemimpinan Tingkat III berjumlah 76 orang pejabat dari kabupaten/kota. Diantaranya dari Kota Palembang satu orang, Kabupaten Muara Enim enam orang, OKU empat orang, OKU Timur 11 orang, dan OKU Selatan tiga orang.

Kemudian dari PALI tiga orang, Musi Banyuasin enam orang, Banyuasin empat orang, serta Empat Lawang 38 orang. Diklat kepemimpinan Tingkat III dilaksanakan dari 18 April sampai 29 Juli 2017. [wah]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya