Berita

Nusantara

Polres Purwakarta Imbau Warga Tidak Ikut Tamasya Al Maidah

SELASA, 18 APRIL 2017 | 04:19 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

. Polres Purwakarta meminta kepada warga untuk tidak ikut dalam acara Tamasya Al Maidah yang akan digelar pada hari pemungutan suara putaran dua Pilgub DKI, 19 April nanti.

Kapolres Purwakarta AKBP Hanny Hidayat menjelaskan bahwa imbauan itu sesuai dengan surat edaran dari Kapolda Jabar.

"Memang benar. Kita sudah menerima surat edaran maklumat dari Kapolda Jabar dan ini untuk diteruskan kepada masyarakat Purwakarta agar tidak ikut serta mengikuti aksi Tamasya Al Maidah di Jakarta," ujarnya saat ditemui awak media di Mapolres Purwakarta, Senin (17/04).
.

.
Dalam imbauan itu, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Anton Charliyan mengeluarkan maklumat yang berisikan tentang larangan perbuatan yang dapat mengganggu ketertiban umum jelang Pilgub DKI.

"Saya katakan bahwa dalam pelaksanaan Pilkada, serahkan sepenuhnya kepada KPU dan Bawaslu DKI Jakarta. Sementara untuk urusan keamanan percayakan kepada petugas keamanan negara dari Polri dan TNI serta yakinlah bahwa Polri dan TNI dapat bertindak professional, transparan dan berkeadilan," katanya seperti dikutip RMOLJabar.

Berdasarkan data dari Polres Purwakarta, jumlah massa dari Purwakarta yang ikut aksi menjaga tempat pemungutan suara (TPS) di Jakarta hanya sedikit. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya