Berita

Politik

Pemerhati Pemilu: Pilkada Banten Nyaris Tak Celah Untuk Curang

MINGGU, 26 FEBRUARI 2017 | 10:34 WIB | LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK

Pasangan calon Wahidin Halim-Andika Hazrumy memperoleh suara terbanyak berdasarkan hasil rapat pelno rekapitulasi penghitungan surat suara Pilkada Banten, Kamis (23/2) lalu.  

WH-Andika unggul 2.411.340 suara atas rivalnya, Rano Karno-Embay Mulya Syarif dengan 2.321.498 suara.


Pemerhati pemilu yang juga koordinator Nasional Pemantau Pilkada Serentak 2017, Muhammad Subhan Safar menilai KPUD dan Bawaslu Banten telah bekerja profesional dan cukup kredibel.

Pemerhati pemilu yang juga koordinator Nasional Pemantau Pilkada Serentak 2017, Muhammad Subhan Safar menilai KPUD dan Bawaslu Banten telah bekerja profesional dan cukup kredibel.

"Kita berikan apresiasi kepada mereka, aturan main pilkada dijalankan dengan baik dan tanpa pandang bulu," ujar Subhan.

Subhan menambahkan, tindakan tegas Bawaslu Banten dengan menindaklanjuti laporan-laporan pelanggaran merupakan bentuk tanggung jawab struktural yang layak diacungi jempol.

"Ada laporan money politic ditindaklanjuti ke kepolisian kasus pidananya. Juga yang tak kalah spektakuler adalah keputusan menyelenggarakan PSU di beberapa TPS di Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang, itu tindakan terpuji yang layak dicatat,"paparnya.

Subhan memuji, Pilkada Banten telah dijalankan oleh orang-orang berpengalaman dan terlatih.

"Nyaris tak ada celah untuk curang,  aturan dijalankan dengan ketat, semua mata memandang, sistem terpoteksi dengan baik, pengawasan publik secara partisipatif juga berjalan efektif. Ini investasi bersama semua komponen di Banten yang layak diapresiasi," terangnya.[wid]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ini Penyebab Menteri KKP Pingsan Saat Pimpin Upacara Pelepasan Korban Pesawat ATR

Minggu, 25 Januari 2026 | 12:09

War Tiket Kereta Lebaran Rentan Dimanfaatkan Calo

Minggu, 25 Januari 2026 | 11:27

Pencabutan HGU Sugar Group Pulihkan Wibawa Negara

Minggu, 25 Januari 2026 | 11:18

Menteri KKP Pingsan di Tengah Upacara Pelepasan Korban Pesawat ATR

Minggu, 25 Januari 2026 | 11:03

Bom Bunuh Diri Guncang Pesta Pernikahan di Pakistan, Tujuh Tewas

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:51

Iran Tak Bisa Diruntuhkan Lewat Tekanan Politik hingga Mobilisasi Massa

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:45

Sebagian Wilayah Jakarta Masih Terendam Banjir

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:23

KPK Hormati Upaya Praperadilan Sekjen DPR Indra Iskandar

Minggu, 25 Januari 2026 | 10:15

Pemerintah Didesak Turun Tangan Atasi Banjir di Jalan Tol

Minggu, 25 Januari 2026 | 09:33

Trump Ultimatum Kanada: Dagang dengan Tiongkok Dibalas Tarif 100 Persen

Minggu, 25 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya