Berita

Pertahanan

Pengamanan Raja Arab Saudi Sesuai Prosedur

KAMIS, 23 FEBRUARI 2017 | 21:20 WIB | LAPORAN:

Kepolisian telah menyiapkan strategi pengamanan kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud yang diagendakan pada 1-9 Maret 2017.

Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, pihaknya akan menerapkan prosedur standar (SOP) pengamanan kepala negara.

"Ya, itu kan kepala negara. Sudah ada SOP yang biasa kita lakukan," katanya di Mapolda Metro Jaya, Kamis (23/2).

Meski demikian, Argo tidak merinci jumlah personil yang diterjunkan. Namun, pihaknya telah menyiapkan penempatan pasukan di beberapa lokasi yang akan dikunjungi Raja Salman.

"Ya banyak lah (personil). Mulai dari (bandara) Halim sampai Bogor, ke Jakarta lagi kemudian ke DPR, Masjid Istiqlal," jelasnya.

Hingga saat ini, lanjut Argo, pihaknya belum mendapat informasi terkait penolakan masyarakat atas kedatangan Raja Salman. Meski begitu, polisi bakal menyiapkan langkah preventif untuk mencegah terjadinya aksi-aksi yang tidak terduga.

"Siapa yang menolak. Insya Allah tidak ada," ujarnya.

Kepolisian juga belum tentu menurunkan kendaraan taktis sejenis Barracuda dan Watercanon dalam rangkaian pengamanan Raja Salman bersama rombongannya.

"Nanti kita cek. Yang pasti itu kepala negara yang mesti kita amankan," demikian Argo. [wah]

Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Gibran Tidak Layak dan Tidak Boleh Dilantik Menjadi Wakil Presiden

Sabtu, 21 September 2024 | 08:09

UPDATE

Dewas KPK Dituntut Usut Dugaan Pelanggaran Etik Alexander Marwata

Rabu, 02 Oktober 2024 | 00:03

MRP Papua Barat Daya Bakal Laporkan KPU ke Bawaslu

Rabu, 02 Oktober 2024 | 00:01

Bos Timah Tamron Bantah Dana CSR untuk Harvey sebagai Fee

Selasa, 01 Oktober 2024 | 23:33

Kubu La Nyalla dan Sultan Cekcok saat Bahas Pemilihan Pimpinan DPD

Selasa, 01 Oktober 2024 | 23:14

Resmi Ngantor di Senayan, Ini Janji Andi Muzakkir Aqil

Selasa, 01 Oktober 2024 | 23:02

Polisi Garap Saksi Kunci Kasus Pembubaran Diskusi di Kemang

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:46

Pilkada Sejuk di Jakarta Kunci Sukses Wujudkan Kota Global

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:39

PDIP: Penambahan Jumlah Komisi di DPR RI Jangan Sampai Turunkan Kualitas Legislasi

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:37

Dana di Pasar Modal Capai Rp137,05 Triliun di Akhir September 2024

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:19

AKBP Chandra: Andrew Andika Tertangkap Pesta Narkoba Usai Nonton Konser

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:16

Selengkapnya