Berita

Pertahanan

Komisi III: Harusnya Aparat Hukum Rillis Nama Residivis Per Enam Bulan

KAMIS, 29 DESEMBER 2016 | 16:32 WIB | LAPORAN:

Anggota Komisi III DPR RI, Masinton Pasaribu, mengapresiasi kerja pihak kepolisian yang bereaksi cepat menangkap pelaku perampokan di rumah milik Ir Dodi Triono, di Jalan Pulomas Utara No 7A Pulogadung, Jakarta Timur.

"Yang perlu kita apresiasi adalah gerak cepat kepolisian dalam tempo satu hari bisa menangkap pelakunya," katanya ketika ditemui di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12).

Namun, politisi PDI Perjuangan ini mengkritisi tentang beberapa pelaku yang sebetulnya merupakan seorang residivis.

"Selama ini masyarakat tidak tahu ada berapa banyak buronan (DPO), residivis yang masih gentayangan, melakukan aksi-aksi kriminal," ujarnya.

Seharusnya aparat penegak hukum mengumumkan siapa saja orang yang pernah menjadi narapidana atau yang masih menjadi buron ke publik. Agar masyarakat ke depan dapat waspada.

"Harusnya kepolisian, setiap tahun merilis, umumkan itu pelaku-pelaku kriminal dalam kejaatan kekerasan, setiap Polda, Polres, Polsek, harusnya merilis daftar ini setiap enam bulan atau per tahun," ujarnya.

Diketahui salah satu pelaku, Ramlan Butarbutar merupakan seorang penjahat kambuhan. Pada tahun 2015 dan tahun 2010 lalu, Ramlan pernah terlibat kasus perampokan yang mengincar perumahan mewah dengan menggunakan senjata tajam dan senjata api di beberapa tempat. Ramlan pun telah tewas ditembak dalam penangkapannya kemarin. [zul]

Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Tak Nongol di Patung Kuda

Minggu, 22 September 2024 | 13:26

UPDATE

DPD Tunjuk Dedi Iskandar Batubara Jadi Ketua Kelompok di MPR

Rabu, 02 Oktober 2024 | 19:51

Pendirian 5 Yonif Baru di Papua Ternyata Ide Prabowo

Rabu, 02 Oktober 2024 | 19:28

Anak Sekjen PKS Usulkan Payung Hukum Cegah Judi Online

Rabu, 02 Oktober 2024 | 19:20

RK Janji Lanjutkan Program Anies Umrohkan Marbot Masjid

Rabu, 02 Oktober 2024 | 19:00

Tiga Raksasa Migas Bayar Pajak Lebih Besar ke Asing daripada ke AS

Rabu, 02 Oktober 2024 | 18:59

Airlangga Dorong Paradigma Limbah Sawit Diubah jadi Bernilai Ekonomi

Rabu, 02 Oktober 2024 | 18:54

Menko Airlangga Minta Kadin Ikut Genjot Pertumbuhan Ekonomi

Rabu, 02 Oktober 2024 | 18:39

Kolaborasi Dewan Adat Bamus Betawi-Kadin Menuju Jakarta Kota Global

Rabu, 02 Oktober 2024 | 18:39

Prabowo Berhak Serahkan Capim dan Dewas KPK ke DPR, Bukan Jokowi

Rabu, 02 Oktober 2024 | 18:32

Bisnis DAM Terus Tumbuh, ASDAMINDO Imbau Pelaku Usaha Ikuti Regulasi

Rabu, 02 Oktober 2024 | 18:19

Selengkapnya