Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Dalam Halaqoh, Kaum Muda NU Mau Politisi Dan Timses Tingkatkan Kualitas Demokrasi

MINGGU, 09 OKTOBER 2016 | 22:07 WIB | LAPORAN: YAYAN SOPYANI AL HADI

. Untuk menyatukan sikap dalam Pilkada DKI Jakarta, Forum Kaum Muda NU Jakarta menggelar halaqoh.

Halaqoh digelar di Hotel Bintang, Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat. Hadir dalam halaqoh ini sekitar 80 ulama muda NU Jakarta yang akan membahas mengenai pentingnya menghadapi Pilkada secara damai dan dijauhkan dari isu SARA.

"Kami kaum muda NU di Jakarta ikut bertanggung jawab secara moral untuk bisa berkontribusi dalam mewujudkan pilkada yang damai, yang demokratis, dan menjadikan momentum pilkada ini sebagai adu gagasan dan program," kata Wakil Sekretaris Tanfidiyah PWNU Jakarta, H. A Djunaidi Sahal, di sela acara halaqoh, Minggu (9/10).


Menurut Djunaidi, ada beberapa garis besar yang menjadi tema dalam halaqoh ini, diantaranya bagaimana merumuskan sikap untuk mengajak masyarakat Jakarta untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada DKI Jakarta. Selain itu, Kaum Muda NU Jakarta juga mengajak masyarakat untuk menciptakan proses Pilkada yang jujur, adil, transparan dan damai.

"Kami ingin mengajak masyarakat untuk menghindarkan diri dari penggunaan isu SARA dalam proses kampanye Pilkada, dan mengimbau masyarakat, terutama para politisi dan  tim sukses, untuk selalu ikut meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia," ujarnya.

Dan dalam era informasi yang sangat cepat sekarang ini, kata dia, Kaum Muda NU juga mengajak masyarakat untuk besikap kritis dan obyektif dalam menentukan pilihan dalam Pilkada, dan siap menerima siapapun yang terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur di Jakarta. [ysa]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya