Berita

Ahok/Net

Politik

Buruh Juluki Ahok Sebagai Bapak Upah Murah

KAMIS, 29 SEPTEMBER 2016 | 20:08 WIB | LAPORAN:

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mendapat julukan baru dari kalangan burh dan pekerja ibu kota. Calon petahana Pilkada DKI 2017 yang akrab disapa Ahok itu kini dijuluki sebagai Bapak Upah Murah.

Nama baru itu diberikan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) lantaran selama dua tahun memimpin, upah minimum di ibu kota masih kalah dengan daerah Karawang dan Bekasi.  

Untuk itu, Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan bahwa buruh menuntut agar Peraturan Pemerintah No 78/2015 tentang Pengupahan harus dibatalkan. Terutama Pasal 44 yang isinya kenaikan upah minimum ditentukan sepihak oleh pemerintah hanya berdasarkan inflasi dan pertumbuhan ekonomi.


"Perlu ada judicial review tentang PP 78/2015," katanya saat menggelar unjuk rasa di depan Gedung Mahkamah Agung (MA), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta (Kamis, 29/9).

Menurut Iqbal, salah satu pasal di Undang-Undang 13/2003 tentang Ketenagakerjaan menyebut bahwa upah minimum ditentukan gubernur berdasarkan rekomendasi wali kota, bupati dan hasil surveinya berdasarkan kabupaten dan kota masing-masing.

"Di Jakarta, dua tahun Ahok menjabat gubernur upah minimum DKI di bawah Karawang dan Bekasi. Apalagi dibandingkan Bangkok dan Manila. Ahok jadi Bapak Upah Murah," jelasnya.

Selain di depan Gedung MA, ribuan buruh dan pekerja juga menggelar unjuk rasa di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Gedung DPR RI. Buruh menyuarakan tuntutan kenaikan upah minimum dan uji ulang kebijakan pemerintah yang dianggap merugikan masyarakat miskin. [wah] 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya