Berita

Politik

Fahri Hamzah: Istilah Sekolah Parlemen Kurang Tepat

SENIN, 29 AGUSTUS 2016 | 19:08 WIB | LAPORAN:

Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah, menilai penggunaan istilah "Sekolah Parlemen" telah menimbulkan kesalahpahaman sehingga menciptakan polemik di publik belakangan ini.

"Jadi, mungkin ada salah paham. Parlemen itu enggak ada sekolahnya," jelasnya di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (29/8).

Menurut dia, tugas menyiapkan pemimpin ataupun seorang politikus dan anggota parlemen sesungguhnya terletak pada partai politik itu sendiri.


Istilah "Sekolah Parlemen" berasal dari Ketua DPR RI, Ade Komarudin. Ia menyatakan, Sekolah Parlemen perlu dibuat untuk menciptakan anggota parlemen yang berkualitas.

Sementara, Fahri menjelaskan bahwa yang dimaksud Sekolah Parlemen sebetulnya adalah program orientasi yang sebelumnya sudah diusulkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).

"Makanya dulu saya minta MKD itu harus buat aspek pencegahan, tidak saja DPR, tapi tenaga ahli juga wajib diorientasi. Bagaimana cara menjadi pejabat negara," jelasnya.

Fahri menilai, program orientasi itu tinggal menjalankan tahap penyelenggaraan.

"Bagaimana orang-orang baru itu perlu diajarkan, bagaimana mengajari konstitusi, undang-undang, termasuk etika sebagai pejabat negara. Harus ada sosialisasi," pungkasnya. [ald]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya