Berita

zulkifli hasan/net

Ketua MPR: TMII Adalah Jendela Bagi Indonesia

MINGGU, 24 APRIL 2016 | 20:34 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menutup secara resmi Pekan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41 Taman Mini Indonesia (TMII) ditandai dengan membunyikan alat musik Ceng-Ceng, di Sasono Langen Budoyo TMII, Jakarta, Ahad sore (24/4).

Hadir dalam acara penutupan itu Gubernur Aceh Zaini Abdullah, Direktur Utama TMII Dr. AJ. Bambang Sutanto, Dewan Komisaris TMII, Wakil Bupati Bangli. Tokoh Masyarakat Aceh Abdullah Puteh dan istri, serta tamu undangan lainnya.

TMII, menurut Zulkifli, sejak berdiri 41 tahun lalu hingga sekarang telah memperkuat karakter bangsa Indonesia, dan telah memperkuat identitas bangsa Indonesia.


TMII yang digagas oleh Ibu Tin Soeharto sebagai mini Indonesia dan sekaligus jendela bagi bangsa Indonesia telah berbuat banyak. TMII adalah wahana pendidikan, wahana promosi, wahana dan pemersatu bangsa. "Kita mengapresiasi TMII, karena telah berbuat untuk bangsa ini," ujar Zulkifli.

TMII adalah contoh sebuah keberagamaan. Keberagaman di TMII, menurut Zulkifli, bisa disaksikan berasal dari seluruh Tanah Air. "Keberagaman adalah sumber kekuatan kita," ungkap ketua MPR yang juga Ketum PAN ini.

Zulkifli lalu bercerita ketika menghadiri sebuah acara di NTT bersama Gubernur DIY Sultan Hamengku Buwono X. Sultan protes karena acara dibuka dengan pemukulan gong, sama di Jawa. "Itu bukan keragaman, tapi menyamakan," cerita Zulkifli.

"Keberagaman tapi kita tetap satu. Itulah yang dilakukan TMII selama 41 tahun ini," kata menambahkan dalam rilis Humas MPR.

Usai penutupan, Zulkifli bersama Gubernur Aceh Zaini Abdullah dan tamu lainnya menyaksikan Festival Tari Saman yang digelar di Plasa Tugu Api PancasilaTMII. Festival ini menampilkan 6.000 penari. [rus]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya