Berita

korea utara/net

Dunia

DK PBB: Uji Coba Bom Hidrogen Korut Ancaman Keamanan Internasional

KAMIS, 07 JANUARI 2016 | 10:10 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Dewan Keamanan PBB segera bertindak menanggapi langkah terbaru Korea Utara yang melakukan uji coba bom hidrogen pada Rabu (6/1).

Hanya selang beberapa saat pasca uji coba dilakukan, Dewan Keamanan PBB menggelar pertemuan darurat untuk membahas masalah tersebut. Pertemuan itu diinisiasi oleh Jepang, Korea Selatan dan Amerika Serikat.

Dalam pernyataan sikap, Dewan Keamanan PBB mengecam keras tindakan uji coba itu.


"Ini adalah ancaman yang jelas untuk perdamaian dan keamanan internasional," kata Dewan PBB seperti dimuat BBC.

Dalam pertemuan Dewan Keamanan PBB, duta besar Uruguay untuk PBB Elbio Rosselli yang saat ini menjabat presiden dewan menyebut bahwa Dewan Keamanan akan mengambil langkah-langkah signifikan lebih lanjut dalam hal uji coba nuklir lain.

"Sejalan dengan komitmen ini, kami akan segera mulai bekerja dengan langkah-langkah seperti dalam resolusi Dewan Keamanan baru," kata Earnest.

Sementara itu Duta Besar Jepang untuk PBB, Motohide Yoshikawa, menyerukan dibuatnya resolusi PBB yang cepat dan kuat.

"Kewenangan dan kredibilitas Dewan Keamanan akan dipertanyakan jika tidak mengambil langkah-langkah ini," tegasnya.

Uji coba yang dilakukan oleh Korea Utara kemarin merupakan uji coba keempat yang dilakukan sejak tahun 2006 lalu. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya