Berita

Dunia

China Kembali Unjuk Gigi, C919 Siap Saingi Airbus dan Boeing

SELASA, 03 NOVEMBER 2015 | 01:28 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Republik Rakyat China kembali unjuk gigi dan pamer kemampuan sekaligus kekuatan. Kali ini mereka memamerkan kemampuan mereka memproduksi pesawat sipil berbadan besar.

C919, begitu nama yang diberikan, memiliki 168 kursi dengan jarak jelajah 3.444 mil. Pesawat ini disebutkan akan menjadi pesaing Airbus milik Prancis dan Boeing milik Amerika Serikat.

Sejauh ini, China baru memamerkan pesawat itu dan dikabarkan belum akan melakukan penerbangan uji coba sampai 2016.


"Sebuah bangsa yang besar harus memiliki pesawat komersial sendiri," ujar Li Jiaxiang dari Komisi Penerbangan Sipil China seperti dikutip dari BBC.

"Industri penerbangan China tidak bisa menggantungkan diri pada impor," ujarnya lagi di Pudong International Airport, Shanghai, saat memamerkan pesawat itu.

C919 diproduksi Commercial Aircraft Corp of China (Comac). Sejauh ini Comas sudah mendapatkan pesanan sebanyak 517 pesawat dari 21 maskapai yang sebagian besar adalah perusahaan China.

Proyek C919 dimulai pada 2008. Dijadwalkan, C919 mulai mewarnai industri penerbangan China pada 2019. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya