Berita

Kalau Menpora Memaksakan, Kapolri jangan Kasih Izin Pelaksanaan Piala Sudirman

JUMAT, 30 OKTOBER 2015 | 09:00 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Menpora diharapkan menunda pelaksanaan kejuaraan sepakbola Piala Sudirman hingga proses Pilkada serentak selesai. Sebab, pelaksanaan Piala Sudirman pada 14 November 2015 akan sangat merepotkan Polri dan akan tidak menguntungkan bagi situasi kamtibmas.

Ketua Presidium Ind Police Watch, Neta S. Pane, menegaskan, jika Menpora tetap memaksakan diri, Polri hendaknya tidak memberi izin pertandingan atau
ijin keramaian bagi even tersebut.


"Sebab even ini berlangsung di tengah pelaksanaan proses Pilkada serentak yang rawan konflik," jelas Neta dalam keterangan persnya (Jumat, 30/10).

Neta menjelaskan, dari jadwal yang dikeluarkan panitia, Piala Sudirman akan berlangsung dari 14 November 2015 hingga 29 Januari 2016. Babak penyisihan 14 November hingga 1 Desember. Delapan besar 12-20 Desember. Semifinal 9-19
januari 2016 dan final 29 Januari.

Sementara tempat pelaksanaan Piala Sudirman adalah Surabaya, Malang, dan Bali yang notabene ikut melaksanakan Pilkada serentak.

"Jadwal ini jelas berbenturan dengan Pilkada serentak, yang butuh
pengamanan ekstra ketat, mengingat ancaman kerawanan konflik antar
para pendukung calon kepala daerah begitu tinggi. Sementara even sepakbola juga rawan benturan antar suporter," ungkapnya.

Dari data yang ada, pelaksanaan Pilkada serentak di Jatim akan berlangsung 19 daerah, yang diikuti 45 pasangan calon, termasuk Kabupaten Malang dan Kota Surabaya dimana Piala Sudirman dilaksanakan.

Sementara di Bali ada 6 daerah yang melaksanakan pilkada, yang diikuti 14 pasang, termasuk Denpasar dan Karangasam yang dinilai rawan rusuh.

"Mengingat berbagai potensi gangguan ancaman keamanan ini dan mengingat
Polri butuh konsentrasi yang prima untuk mengamankan Pilkada serentak,
sebaiknya Menpora menunda pelaksanaan Piala Sudirman hingga proses
Pilkada serentak selesai. Artinya, Piala Sudirman bisa dilakukan pada Januari 2016 misalnya," tandasnya.

Terakhir, IPW berharap Polri mencermati hal ini dan jangan gegabah mengeluarkan ijin. Bagaimana pun pelaksanaan Pilkada serentak yang aman, tertib, dan kondusif menjadi pertaruhan bagi jajaran Kepolisian.

"Sementara Piala Sudirman hanya sebuah hiburan untuk kegembiraan rakyat yang bisa ditunda pelaksanaannya hingga Januari 2015," demikian Neta. [zul]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

Selebgram Korban Penganiayaan Ketum Parpol Ternyata Mantan Kekasih Atta Halilintar

Senin, 07 Oktober 2024 | 14:01

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

UPDATE

TB Hasanuddin Kritik Raffi Ahmad Pakai Seragam TNI: Ada Aturannya!

Kamis, 10 Oktober 2024 | 07:48

Prabowo Harus Buktikan Betul-betul Bentuk Zaken Kabinet

Kamis, 10 Oktober 2024 | 07:38

Ketum Garuda Diduga Aniaya Wanita Pernah Gagal Nyaleg Lewat Gerindra

Kamis, 10 Oktober 2024 | 07:31

Hujan Ringan Diperkirakan Basahi Jakarta

Kamis, 10 Oktober 2024 | 07:17

Bambang Haryo Tinjau Pembangunan Terminal Internasional Bimoku

Kamis, 10 Oktober 2024 | 06:50

Bahlil Diminta Serius Menata Ulang Aturan Pemanfaatan EBT

Kamis, 10 Oktober 2024 | 06:20

Dukung Program Makanan Bergizi, KKP Gerilya Protein Ikan

Kamis, 10 Oktober 2024 | 05:50

Danjen Kopassus Pimpin Sertijab Sejumlah Posisi Strategis

Kamis, 10 Oktober 2024 | 05:25

Indonesia Ajak Negara Asia Pasifik Mitigasi Perubahan Iklim

Kamis, 10 Oktober 2024 | 04:58

Mbak Ita Optimis Gelaran Sembiz Mampu Gaet Banyak Investor

Kamis, 10 Oktober 2024 | 04:30

Selengkapnya