Berita

rizal ramli/net

Politik

Kata Menteri Rizal, Batik Indonesia Sedang Alami Renaissance

SABTU, 03 OKTOBER 2015 | 13:31 WIB | LAPORAN: FEBIYANA

Dalam kurun 10 tahun terakhir, telah bermunculan model-model baru batik. Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya, Rizal Ramli mengaku kagum dengan batik desain baru yang kini mulai disukai para remaja.

Menurutnya, batik sekarang telah menjadi gaya hidup dari remaja hingga orang tua. Ia pun menyebut tren positif itu sebagai renaissance atau kebangkitan batik.

"Saya lihat kemajuan batik selama 10 tahun luar biasa. Banyak variasi desain warna baru. Saya sebut ini renaissance (kebangkitan) batik. Dari tadinya model tradisional dengan warna tua gelap. Sekarang yang disukai anak muda variasi luar biasa dengan motif banyak sekali," kata Rizal saat merayakan hari batik nasional bertajuk "Pasar Raya Tribute To Batik Indonesia" yang digelar di Pasar Raya, Blok M, Jakarta Selatan, Sabtu (3/10).


Menteri Perekonomian era Presiden Abdurrahman Wahid ini menilai bahwa variasi warna dan motif batik telah membuat orang-orang asing yang berada di Indonesia kepincut mengenakan batik. Ini merupakan fenomena yang belum pernah terjadi, sekaligus pertanda bahwa

Fenomena tersebut, menurutnya belum pernah terjadi di Indonesia sebelumnya. Ini juga menjadi pertanda kebangkitan batik tersebut.

"Ini tahun-tahun kebangkitan batik. Orang asing sekarang juga sudah nyaman pakai batik, sekarang mereka di sini lebih sering pakai batik dibanding pakai jas. Sekarang ada ungkapan batik ya Indonesia, Indonesia ya batik," ujar Rizal.

Turut hadir dalam tersebut, mantan Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, Duta Besar Inggris Moazzam Malik, pendiri Pasaraya Abdul Latief, dan CEO Pasaraya Medina Latief. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya