Sebanyak 12 orang ditangkap di Tunisia karena diduga terkait dengan pembunuhan massal yang terjadi di pantai sebuah resor pada hari ini (Kamis, 2/7).
Menurut keterangan pejabat setempat, kelompok militan ISIS telah mengklaim bertanggungjawab atas peristiwa tersebut.
Namun demikian tidak dijelaskan dengan rinci siapa saja 12 orang tersebut serta kapan dan bagaimana penangkapan dilakukan.
Peristiwa itu diketahui terjadi pekan lalu saat seorang remaja bernama Seifeddine Rezgui melepaskan tembakan secara membabi buta ke arah para turis yang tengah berlibur di pantai resor Sousse.
Dalam kejadian itu, 38 orang tewas. Sebagian besar di antaranya merupakan warga negara Inggis. Sang pelaku pun segera ditembak mati tak lama setelah melakukan aksinya.
Kejadian itu memicu terjadinya pemulangan wisatawan Inggris ke kampung halamannya karena khawatir.
Menurut pejabat tinggi Tunisia yang terlibat dalam investigasi kasus, pelaku sebelumnya diketahui pernah menjalani pelatihan di kamp ISIS di Libya pada waktu yang sama seperti pelaku penyerangan museum di Tunisia Maret lalu.
[mel]