Berita

TOKOH INTERNET DUNIA

Bayangan Kemenangan Denny JA Semakin Nyata

SELASA, 23 JUNI 2015 | 23:17 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Selangkah lagi pendiri Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA akan nangkring di posisi puncak dalam poling yang digelar Time Magazine untuk menemukan tokoh dunia yang paling berpengaruh di internet.

Denny JA kini sudah berada di posisi kedua dengan dukungan sebesar 10 persen. Time Magazine mencatat, Denny JA pantas dianggap sebagai salah seorang tokoh dunia yang berpengaruh di internet karena sebuah twitnya di bulan Juni 2014, menjelang Pilpres 2014, diretwit lebih dari 1 juta kali dan difavoritkan oleh 35 ribu lebih akun.

"Denny JA: Dengan RT ini, anda ikut memenangkan Jokowi-JK. Pilih pemimpin yg bisa dipercaya (Jokowi) dan pengalaman (JK). #DJoJK," demikian bunyi twit historik Denny JA itu.


Twit Denny JA itu dinilai ikut memainkan andil yang tidak sedikit di balik kemenangan Jokowi dalam pertarungan melawan Prabowo Subianto.

Sementara posisi puncak dalam poling itu masih diduduki Nash Grier yang populer lewat video-video singkatnya di jejaring Vine. Di jejaring social media itu akun Grier diikuti oleh 11 juta orang. Dalam poling ini untuk sementara dukungan yang didulang Grier sebesar 12 persen.

Poling yang digelar Time Magazine ini bukan poling main-main. Setelah melakukan seleksi dengan sangat ketat, Time Magazine memutuskan ada 30 tokoh di dunia yang memiliki pengaruh besar di dunia maya.

Dari kalangan kepala negara di dunia ada Presiden AS Barack Hussein Obama, Perdana Menteri India Narendra Modi dan Presiden Argentina Cristina Fernandez de Kirchner.

Sementara dari kalangan artis dan penyanyi ada nama besar seperti Beyonce, Shakira, Justin Biber, dan Kim Kardashian. Novelis Inggris JK Rowling pun ada di dalam daftar itu.

Bila kita melihat catatan pergerakan dukungan untuk Denny JA dalam poling ini, maka dapat dibayangkan kemenangannya tinggal masalah waktu. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya