Berita

rini soemarno/net

PUSAT DATA E-GOVERNMENT

Relawan Jokowi Desak Rini Soemarno Buka-bukaan

MINGGU, 21 JUNI 2015 | 13:58 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Salah satu kelompok relawan Joko Widodo dalam pilpres lalu, Jaringan Kemandirian Nasional (Jaman) mendesak Menteri Negara BUMN Rini Soemarno membeberkan secara terbuka kerjasama dengan SingTel dalam pembuatan pusat data e-government di Singapura.

"Menneg BUMN Rini Soemarno sangat diharapkan membuat pernyataan resmi bahkan perlu dan harus menunjukkan kepada publik secara terbuka tentang dokumen resmi yang menunjukkan business plan dari proyek Telin 1, 2 dan 3 yang menggunakan investasi dari Telkom Indonesia melalui anak perusahaan yaitu PT Telekomunikasi Indonesia International Pte Ltd (Telin Singapore) adalah tidak membahayakan kemandirian dan Kedaulatan," ujar Ketua Umum Jaman, Antonius Iwan Dwi Laksono, dalam keterangan yang diterima redaksi.

Rini Soemarno pada tanggal 6 Juni lalu menegaskan bahwa kerjasama Telkom Group dengan SingTel itu untuk memperkuat penyediaan layanan internet, layanan data dan layanan telekomunikasi lainnya terkait manajemen organisasi perusahaan maupun pemerintah. Selain untuk menerapkan administrasi pemerintahan berbasis internet atau e-goverment.


Namun demikian, kerjasama dengan SingTel itu ditolak sementara kalangan di Indonesia. Misalnya, Indonesia Club (IC) yang telah melaporkan Rini Soemarno ke Bareskrim Mabes Polri tanggal 17 Juni lalu. IC menilai Rini melanggar UU Tipikor dan UU Intelejen karena membangun pusat data di negeri tetangga.

Adapun pihak Telkom telah mengeluarkan pernyataan resmi tanggal 20 Juni yang menegaskan tidak membangun pusat data pemerintah RI di Singapura lewat proyek Telin.

"Ketidaksingkronan pernyataan Menneg BUMN sebelumnya dengan statemen Telkom Indonesia saat ini pasti membingungkan publik," ujar Iwan Laksono lagi.

Jaman mendesak Rini menyampaikan pernyataan resmi terkait semua dugaan ini guna menguji kebenaran dan keseriusan Rini dalam menjalankan Trisakti dan Nawacita secara murni dan konsekwen.

"Bertepatan dengan hari ulang tahun Bapak Presiden RI Joko Widodo tanggal 21 Juni, sebagai relawan Jokowi, Jaman tetap tegas mendukung secara kritis pemerintahan jokowi dengan melakukan kontrol atas konsistensi pemerintahan RI menjalankan Trisakti dan Nawacita," demikian Iwan menutup pernyataannya. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya