Berita

Inilah Teori Terakhir tentang Nasib MH370

SABTU, 13 JUNI 2015 | 08:05 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

15 bulan terlah berlalu. Hingga kini nasib pesawat Malaysian Airlines MH370 yang hilang dalam penerbangan malam hari dari Kuala Lumpur ke Beijing masih belum jelas juga.

Sejauh ini ada beberapa teori yang selama ini berusaha menjelaskan nasib pesawat yang mengangkut 239 penumpang dan kru itu. Teori-teori itu antara lain, MH370 terbang ke arah yang salah, atau pilot dan kopilot kehilangan kesadaran sehingga tidak bisa mengendalikan pesawat. Ada juga yang menduga ini adalah aksi bunuh diri pilot. Pun ada yang mengaitkan kejadian ini dengan hal-hal ghaib.

Seorang ahli matematika dari Universitas Texas A&M belakangan mempersembahkan teori terakhir. Goong Chen, nama sang ahli matematika itu, mengolah serangkaian data dengan program komputer khusus. Kesimpulannya, MH370 diperkirakan jatuh ke samudera dalam posisi tegak lurus atau vertikal.


Dalam merumuskan penyebab kecelakaan dan bagaimana kecelakaan terjadi, Chen menggunakan prinsip matematika terapan, komputasi dinamika fluid dan simulasi numeriksl.

Sederhananya, pesawat diperkirakan jatuh ke laut pada sudut tertentu yang vertikal yang memungkinkan pesawat secara utuh masuk ke dasar laut tanpa meninggalkan jejak berupa puing-puing dari badang pesawat.

Studi Chen yang diberitakan CNN hari ini sebenarnya sudah mereka umumkan pada tanggal 25 April lalu dalam jurnal Notices of the American Mathematical Society.

Dalam penjelasannya, Chen sama sekali tidak menawarkan teori tentang penyebab kecelakaan.

"Saat-saat terakhir MH370 sepertinya akan tetap menjadi misteri sampai pada suatu hari nanti kita menemukan kotak hitam pesawat itu," demikian Chen. [dem]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya