Berita

komjen badrodin haiti/net

Pertahanan

Wakapolri: Begal Muncul karena Salah Pergaulan dan Hobi Nongkrong

SENIN, 02 MARET 2015 | 16:19 WIB | LAPORAN:

Wakil Kepala Polri Komjen Badrodin Haiti angkat bicara terkait maraknya aksi begal motor di sejumlah wilayah belakangan ini.

Menurut Wakapolri, langkah-langkah antisipasi telah dan masih dilakukan untuk menekan aksi begal di beberapa wilayah.

"Operasi cipta kondisi dan razia rutin, setiap malam dan siang sudah serentak dilakukan jajaran kepolisian," kata Wakapolri dalam keterangan tertulisnya, Senin (2/3).
 
Kepada warga yang sempat "main hakim" sendiri kepada pelaku begal, Wakapolri berpesan agar perbuatan itu tidak diulangi.

"Serahkan pada Polri untuk penanganannya. Agar bisa diungkap oleh polisi baik kasus yang lain maupun jaringannya," ujarnya
 
Menurut Badrodin, partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan perlu dilakukan dengan pengamanan swakarsa di pemukiman atau juga pekantoran.

Sebagai wujud keseriusannya menindak pelaku begal, Badrodin melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Polsek Sukmajaya Depok, Jawa Barat. Dalam sidak itu, ia menemui tiga orang pelaku begal motor yang ditahan Polsek Sukmajaya. Pertemuan di antara mereka tertutup sempat berlangsung selama 30 menit.

"Yang saya tangkap ada salah pergaulan dan suka nongkrong, minum-minum. Sementara dua pelaku yang masih buron, itu residivis. Alasannya, terpengaruh miras dan ajakan dari dua yang buron. Mereka sudah mempersiapkan senjata tajam," ucapnya.

Dirinya pun mengimbau kepada para orang tua untuk senantiasa memantau dan menjaga kedekatan dengan anak-anaknya. Hal itu dilakukan agar anak-anak tidak terjerumus dalam pergaulan yang salah. [ald]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

Selebgram Korban Penganiayaan Ketum Parpol Ternyata Mantan Kekasih Atta Halilintar

Senin, 07 Oktober 2024 | 14:01

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

UPDATE

10 Tahun Rezim Jokowi Dapat 3 Rapor Biru, 1 Rapor Merah

Kamis, 10 Oktober 2024 | 18:05

Konflik Geopolitik Global Berpotensi Picu Kerugian Ekonomi Dunia hingga Rp227 Ribu Triliun

Kamis, 10 Oktober 2024 | 18:04

Arzeti Minta Korban Pencabulan di Panti Asuhan Darussalam Annur Dapat Pendampingan Psikologis

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:58

KPK Sita Agunan dan Sertifikat dalam Kasus Korupsi BPR Bank Jepara Artha

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:42

Gerindra Bakal Bangun Oposisi untuk Kontrol Parpol Koalisi?

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:28

Imigrasi Tangkap Buronan Interpol Asal China di Bali

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:28

Hari Ini, Andi Arief Terbang ke India untuk Transplantasi Hati

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:23

Prabowo Hadiri Forum Sinergitas Legislator PKB, Diteriaki "Presiden Kita Berkah"

Kamis, 10 Oktober 2024 | 17:11

Akomodir Menteri Jokowi, Prabowo Ingin Transisi Tanpa Gejolak

Kamis, 10 Oktober 2024 | 16:59

Prabowo Tak Akan Frontal Geser Jokowi

Kamis, 10 Oktober 2024 | 16:44

Selengkapnya