Berita

ahok

JAKARTA KEBANJIRAN

Ahok harus Tanggung Jawab, jangan Salahkan Orang Lain

SABTU, 14 FEBRUARI 2015 | 08:30 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Sikap Gubernur DKI Jakarta Basuki Thahaja Purnama alias Ahok yang sering melempar kesalahan pada orang menunjukkan ketidakarifannya sebagai pemimpin.

Misalnya, Ahok menyalahkan PLN, yang memutus aliran listrik di Waduk Pluit, sebagai penyebab banjir melanda Ibukota.

Demikian ditegaskan Ketua PP Pemuda Muhammadiyah Bidang Kehutanan dan Lingkungan Hidup Andi Fajar Risti lewat keterangan pers yang diterima pagi ini (Sabtu, 14/2).

"Sebagai Gubernur semestinya beliau berkomunikasi dengan santun dan tidak membuat gaduh suasana. Seharusnya Ahok dengan 'gentleman' mangatakan bahwa banjir Jakarta adalah tanggungjawab dia sebagai gubernur," ucap Fajar.

Dia menjelaskan, banjir Jakarta tidak bisa dilihat secara sepenggal-sepenggal dan penyelesaiannya juga tidak bisa sporadis. Banjir yang terjadi adalah akumulasi dari akibat pembangunan yang tidak ramah lingkungan.

"Masalahnya sudah sangat kompleks, mulai dari tata ruang yang tidak ditaati dengan konsisten, tata kelola air, manajemen sampah yang buruk dan seterusnya," ungkap kandidat doktor Ilmu Pengetahuan Kehutanan Universitas Negeri Jakarta ini.

Sementara itu, sambung Sekretaris PP Pemuda Muhammadiyah Bidang Kehutanan dan Lingkungan Hidup, Pedri Kasman, Pemerintah DKI Jakarta dan Pemerintah Pusat harus menanganinya secara komprehensif.

"Tidak bisa sporadis apalagi emosional seperti yang dipertontonkan Ahok belakangan ini," tegas jebolan Universitas Andalas Jurusan Ilmu Tanah ini. [zul]

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

Jokowi Tak Salami Try Sutrisno, Dewan Pembina PKP Angkat Bicara

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:45

UPDATE

Teguh Harus Ikut Wujudkan Pilkada Jakarta Jujur

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 02:01

Jaksa Agung ST Burhanuddin Dilaporkan ke KPK, Dugaan Fraud

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 01:34

Mendagri Puji Heru Minimalisir Banjir Jakarta

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 01:22

Pelindo Dorong Kemandrian Tuna Netra

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 01:18

Pemuda Indonesia Segel Kedubes AS

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 01:01

Alumni UI: Raihan Gelar Doktor Bahlil Sulit Diterima Akal Sehat

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 00:23

Solidaritas Palestina

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 00:10

Teguh Diminta Belajar pada Heru Budi Hartono

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 00:00

bank bjb Raih 2 Penghargaan di Indonesia Best Financial Awards 2024

Jumat, 18 Oktober 2024 | 23:45

Bir Pletok Bakal Jadi Welcome Drink Tamu Jakarta

Jumat, 18 Oktober 2024 | 23:22

Selengkapnya