Berita

Nusantara

Kopassus Temukan 2 Jasad Korban Longsor Banjarnegara di Bawah Tebing

MINGGU, 21 DESEMBER 2014 | 18:21 WIB | LAPORAN:

Satuan Tugas Kopassus TNI kembali menemukan dua jenazah pada Minggu pagi (21/12).

Satgas kembali menemukan dua jenazah jenis laki-laki korban bencana tanah longsor di Dusun Jemblung, Kecamatan Karangkobar, Kabupaten Banjarnegara.

Penemuan mayat disaksikan langsung Komandan Korem 071/WK Kolonel Inf. Edison. Jenazah yang dievakuasi oleh Satgas Kopassus sebanyak 47 jenazah dari total 95 jenazah yang telah ditemukan secara keseluruhan.


Menurut Dansatgas Kopassus Mayor Inf. Wahyu Yuniartoto, tim yang dipimpin Letda Inf. Andi Satria dengan 12 personil melakukan penyisiran di sektor 2 dengan lokasi di bawah tebing. Penemukan dua jenazah pria diperkirakan berusia 20 tahun dan 30 tahun tepat di depan rumah warga yang selamat.

"Pelaksanaan evakuasi hanya dilakukan oleh tim Kopassus karena satuan lainnya sedang melaksanakan persiapan," kata Wahyu dalam keterangan Penerangan Kopassus kepada redaksi.

Satgas Kopassus mulai hari ini juga resmi menutup rangkaian evakuasi korban tanah longsor Banjarnegara.[wid]


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya