Berita

ilustrasi

Pemuda Muhammadiyah: Koruptor harus Jadi Musuh Bersama

SELASA, 09 DESEMBER 2014 | 18:41 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Melawan watak korup harus menjadi agenda utama bagi Indonesia. Karena watak korup para politisi, pejabat negara yang selama ini membuat hak-hak ekonomi dan pelayanan publik rakyat terampas.

Makanya, PR paling penting dari agenda revolusi mental Presiden Jokowi sesungguhnya adalah melawan korupsi. Bila agenda ini tidak menjadi prioritas Jokowi, jangan berharap besar negeri ini bisa berubah.

Demikian disampaikan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak kepada RMOL terkait Hari Antikorupsi se-dunia yang jatuh hari ini Selasa (9/12).

Terkait hal itu, Dahnil menegaskan, Pemuda Muhammadiyah akan terlibat lebih massif dalam agenda melawan praktek dan watak korup di Indonesia. Perlawanan terhadap korupsi akan menjadi agenda dakwah amar makruf yang utama bagi Pemuda Muhammadiyah beberapa waktu ke depan.

"Kami mengajak semua elemen bangsa untuk mari berubah bersama-sama dengan menjadikan perlawanan terhadap korupsi sebagai ibadah fardhu ain," tegasnya.

Sejalan dengan itu, Pemuda Muhammadiyah berharap adanya amandemen UU Tipikor dengan mendorong penguatan terhadap KPK dan memperberat hukuman bagi pelaku korupsi. Karena koruptor adalah penjahat HAM di era modern.

"Mereka merampas hak-hak jutaan rakyat. Maka hukuman berat seperti hukuman seumur hidup perlu diterapkan. Saya mengajak kepada rakyat Indonesia, organisasi Islam dan berbagai elemen masyarakat lainnya menjadikan koruptor sebagai musuh bersama, mereka pantas mendapat sanksi sosial yang berat," tandasnya. [zul]

Populer

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

Indonesia Vs Bahrain Imbang 2-2, Kepemimpinan Wasit Menuai Kontroversi

Jumat, 11 Oktober 2024 | 00:59

Muncul Desakan Prabowo Umumkan Titiek Soeharto Ibu Negara

Selasa, 15 Oktober 2024 | 10:55

Mantan Kepala Bakamla Angkat Bicara soal Polemik Coast Guard

Selasa, 15 Oktober 2024 | 12:41

Ini Nama-Nama Calon Menteri yang Bergantian ke Rumah Prabowo

Senin, 14 Oktober 2024 | 16:21

UPDATE

Meutya Hafid, Mantan Jurnalis Jadi Menteri Komunikasi dan Digital

Senin, 21 Oktober 2024 | 04:04

Bima Arya, Pelapor Habib Rizieq Duduki Kursi Wamendagri

Senin, 21 Oktober 2024 | 04:00

PLN Icon Plus Kawal Pelantikan Prabowo-Gibran

Senin, 21 Oktober 2024 | 03:33

Warganet Lebih Setuju Taufik Hidayat Menpora

Senin, 21 Oktober 2024 | 03:30

5 Purnawirawan Jenderal Polisi Gabung Kabinet Prabowo

Senin, 21 Oktober 2024 | 03:00

1,5 Juta Penumpang Naik KRL saat Pelantikan Prabowo-Gibran

Senin, 21 Oktober 2024 | 02:36

Mensesneg Prasetyo Hadi, Kader Gerindra Kepercayaan Prabowo

Senin, 21 Oktober 2024 | 02:29

Berikut 56 Wamen Prabowo, Ada Giring hingga Imanuel Ebenezer

Senin, 21 Oktober 2024 | 02:02

Siswa Diajak Berkarya dengan Sentuhan Budaya Nusantara

Senin, 21 Oktober 2024 | 01:28

Gembira Cak Imin Masuk Kabinet Prabowo, Anies Bukan Politisi Baperan

Senin, 21 Oktober 2024 | 01:09

Selengkapnya