Berita

Rusdi Kirana akan Teken Kontrak Baru dengan ATR di Depan Perdana Menteri Italia

JUMAT, 21 NOVEMBER 2014 | 12:18 WIB | LAPORAN: TEGUH SANTOSA

Bila tidak ada aral melintang, pekan depan CEO Lion Group Rusdi Kirana akan berangkat ke Italia untuk menandatangani pembelian 40 unit pesawat buatan Aerei da Transporto Regionale (ATR).

Kontrak pembelian ke-40 pesawat ATR tipe 72-500 dan 72-600 itu melengkapi jumlah ATR yang dipesan Lion Group menjadi 100 unit.

Pesawat-pesawat ATR yang dipesan Lion Gorup dioperasikan anak perusahaan Lion Group, Wings Air, Malindo dan Thai Lion yang melayani rute penerbangan jarak pendek.

"Signing ceremony pemesanan ATR sebanyak 100 buah dilakukan di depan PM Italia, Matteo Renzi,” ujar Corporate Secretary Lion Group, Adhitya Simanjuntak, dalam perbincangan dengan Kantor Berita Politik .

Adhitya menjelaskan, sejauh ini sebanyak 42 pesawat ATR sudah datang dan sedang dioperasikan oleh anak-anak perusahan Lion Group.

"Sudah 42 pesawat yang dikirimkan kepada kami. Sebanyak 30 unit dioperasikan Wings Air, 11 unit diopesikan Malindo dan satu lagi di Thai Lion,” ujar Ade lagi.

Tahun ini ada empat ATR baru yang akan dikirimkan dari parik ATR yang berada di Toulouse, Prancis, sehingga total pesawat ATR yang diterima Lion Group sampai tahun ini sebanyak 46 unit.

ATR adalah perusahaan patungan yang didirikan pada tahun 1981 antara Aerospatiale yang kini menjadi Airbus Group, Prancis,  dan Aeritalia yang sekarang menjadi Alenia Aermacchi, Italia. [guh]

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya