Berita

Nusantara

Organda Mogok, Ratusan Penumpang di Banyumas dan Cilacap Terlantar

RABU, 19 NOVEMBER 2014 | 13:28 WIB | LAPORAN:

Ratusan penumpang di Kabupaten Banyumas dan Cilacap, Jawa Tengah terlantar menyusul aksi mogok massal yang dilakukan hampir seluruh armada angkutan umum.

Salah seorang penumpang di Terminal Sidareja Kabupaten Cilacap, Mujib mengaku hendak menuju Purwokerto Kabupaten Banyumas untuk kuliah. Namun sejak pukul 11 siang tadi, ia tidak berhasil mendapatkan bus.

"Biasanya memakai bus Asli jurusan Sidareja â€" Purwokerto PP. Ternyata malah tidak ada bus yang berangkat," ujarnya, Rabu (19/11).


Kendati kesal, Mujib mengaku bisa memaklumi aksi mogok ini. "Ya mau bagaimana lagi, angkutan umum 'kan harusnya memang murah, kalau BBM naik otomatis tarif juga naik. Mungkin banyak yang tidak mau naik bus lagi," ujarnya.

Dia berencana kembali lagi ke rumahnya di Cipari meskipun pukul 1 siang ini ada kuliah. Mahasiswa ilmu keguruan jurusan matematika ini terpaksa menunggu sampai bus kembali beroperasi.

"Tadinya saya membonceng sepupu, tapi sekarang sudah pulang. Paling nanti ngojek saja," jelasnya.

Pengurus PO Asli, Supriyanto mengatakan, seluruh armada PO Asli memang mogok beroperai mulai Rabu pukul 00:00 WIB. Aksi mogok ini merupakan seruan nasional Organisasi Angkutan Darat (Organda) Nasional.

"Kami meminta agar pemerintah memberikan subsidi untuk angkutan umum. Kalau BBM naik otomatis tarif juga akan dinaikkan. Kebijakan kenaikan tarif 10 persen tidak cukup untuk menutup biaya operasional," jelas Supri.

Supri menegaskan aksi mogok ini akan terus dilakukan hingga pemerintah setempat merepson aspirasi Organda.[wid]

Populer

Ketika Kebenaran Nasib Buruh Migran Dianggap Ancaman

Sabtu, 20 Desember 2025 | 12:33

OTT KPK juga Tangkap Haji Kunang Ayah Bupati Bekasi

Jumat, 19 Desember 2025 | 03:10

Uang yang Diamankan dari Rumah Pribadi SF Hariyanto Diduga Hasil Pemerasan

Rabu, 17 Desember 2025 | 08:37

OTT Beruntun! Giliran Jaksa di Bekasi Ditangkap KPK

Kamis, 18 Desember 2025 | 20:29

Kejagung Ancam Tak Perpanjang Tugas Jaksa di KPK

Sabtu, 20 Desember 2025 | 16:35

Tamparan bagi Negara: WNA China Ilegal Berani Serang Prajurit TNI di Ketapang

Sabtu, 20 Desember 2025 | 09:26

Kajari Bekasi Eddy Sumarman yang Dikaitkan OTT KPK Tak Punya Rumah dan Kendaraan

Sabtu, 20 Desember 2025 | 14:07

UPDATE

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

Pramono Putus Rantai Kemiskinan Lewat Pemutihan Ijazah

Senin, 22 Desember 2025 | 17:44

Jangan Dibenturkan, Mendes Yandri: BUM Desa dan Kopdes Harus Saling Membesarkan

Senin, 22 Desember 2025 | 17:42

ASPEK Datangi Satgas PKH Kejagung, Teriakkan Ancaman Bencana di Kepri

Senin, 22 Desember 2025 | 17:38

Menlu Sugiono Hadiri Pertemuan Khusus ASEAN Bahas Konflik Thailand-Kamboja

Senin, 22 Desember 2025 | 17:26

Sejak Lama PKB Usul Pilkada Dipilih DPRD

Senin, 22 Desember 2025 | 17:24

Ketua KPK: Memberantas Korupsi Tidak Pernah Mudah

Senin, 22 Desember 2025 | 17:10

Ekspansi Pemukiman Israel Meluas di Tepi Barat

Senin, 22 Desember 2025 | 17:09

Menkop Dorong Koperasi Peternak Pangalengan Berbasis Teknologi Terintegrasi

Senin, 22 Desember 2025 | 17:02

PKS Kaji Usulan Pilkada Dipilih DPRD

Senin, 22 Desember 2025 | 17:02

Selengkapnya