Berita

hatta rajasa/net

Politik

Hatta Rajasa: Penembakan Rumah Amien Rais untuk Bungkam Sikap Kritis

JUMAT, 07 NOVEMBER 2014 | 11:03 WIB | LAPORAN: TEGUH SANTOSA

Pihak kepolisian diminta mengusut kasus penembakan rumah mantan Ketua MPR RI Amien Rais hingga tuntas. Bagaimana pun juga, penembakan itu adalah teror yang tidak bisa dibiarkan.

"Ini adalah sebuah tindakan teror yang tidak bisa dibiarkan karena akan mengancam rasa aman dan tentram setiap warga negara. Seorang tokoh seperti Pak Amien saja diperlakukan sepertti itu, apalagi rakyat biasa,” ujar Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa dalam perbincangan dengan redaksi beberapa saat lalu (Jumat, 7/11).

Amien Rais juga merupakan pendiri PAN. Sebelum memulai karier politik, ia adalah Ketua Umum PP Muhammadiyah.

Hatta mengatakan, penembakan itu jelas bukan perbuatan orang iseng, melainkan perbuatan yang dilakukan oleh pihak-pihak yang punya maksud politik.

Ini berkaitan dengan upaya untuk membungkam ekspresi dan sikap kritis Pak Amien yang dijamin dalam demokrasi Pancasila,” kata Hatta Rajasa lagi.

Hatta juga mengatakan, membiarkan teror ini berarti membiarkan ancaman terhadap demokrasi Indonesia. [guh]

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya