Berita

jokowi

Tak Mau Terlena, Tim Jokowi-JK Tetap Kerja Keras

KAMIS, 26 JUNI 2014 | 15:59 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Kunjungan Joko Widodo ke setiap daerah dalam rangkaian kampanye selalu mendapat antusias yang tinggi dari masyarakat. Masyarakat tanpa diarahkan langsung mengerubuti calon presiden tersebut untuk bersalaman dan meminta berfoto bersama, misalnya saat menyambangi pasar.

"Hampir seluruh daerah seperti itu. Kalau Jokowi lewat, secara otomatis mereka keluar dari rumah atau toko ingin menyalami Jokowi. Saya melihat fenomena ini seperti yang dialami Pak SBY Pilpres 2004 lalu," jelas Timkamnas Jokowi-JK, Saleh Husin kepada Rakyat Merdeka Online sesaat lalu (Kamis, 26/6).

Tingginya animo masyarakat dalam menyambut Gubernur DKI Jakarta nonaktif tersebut, menurut Ketua DPP Partai Hanura ini, menunjukkan masyarakat Indonesia ingin memiliki presiden yang merakyat dan sederhana.

"Hampir semua massa yang datang atas keinginan sendiri, tanpa ada pengerahan," jelas Saleh, yang dalam berbagai kesempatan ikut mendampingi Jokowi, misalnya ke Pontianak, Jambi, dan Palembang.

Karena itu, partai koalisi yang mengusung Jokowi-JK optimistis akan memenangkan Pilpres 9 Juli mendatang. Meski, mereka tidak mau terlena dengan kuatnya dukungan masyarakat saat ini. "Kami tetap akan terus bekerja keras. Dukungan masyarakat semakin membuat kami kerja keras lagi. Supaya kemenangan Pilpres nanti meyakinkan," tandasnya. [zul]

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya