Berita

KH Said Aqil Siroj

KH Said Aqil Tersanjung Warga Nahdliyin Ikuti Pilihannya

SENIN, 23 JUNI 2014 | 15:59 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Ketua PBNU, KH Saiq Aqil Siraj merasa tersanjung warga Nahdliyin di Kota Tangerang mengikuti pilihannya mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Saya merasa surprise," kata Kiai Said saat berdialog dengan  pengurus Merah Putih Sejati (MPS) di  sela-sela acara Musyawah Cabang Nahdlatul Ulama Kota Tangerang, di Hotel Allum, kemarin, Minggu (22/06).

Kiai Said optimistis pilihannya tidak salah. Sebab pasangan Prabowo-Hatta memenuhi persyaratan sebagai pemimpin sesuai ajaran Islam. Prabowo sosok yang bersih, tegas, dan memiliki komitmen yang kuat untuk mewujudkan kehormatan bangsa dan kesejahteraan masyarakat.

"Inya Allah kalau Prabowo menang, warga Nahdliyin dan masyarakat Indonesia akan sejahtera," imbuhnya.

Kiai Said memberikan kabar gembira untuk warga Nahdliyin yang mendukung Prabowo-Hatta. Menurutnya, Prabowo akan berusaha menjadikan Gus Dur sebagai pahlawan nasional

Sementara itu, Ketua MPS Amir Hamka mengatakan, dirinya menemui Ketua PBNU untuk berdialog dan meminta masukan beliau. Karena MPS dan warga Nahdliyyin  Tangerang akan kerja sama memenangkan Prabowo-Hatta. "Sesuai arahan Pak KH Said. NU sebagai organisasi tidak boleh diganggu alias netral. Tapi untuk masyarakat nahdiyin, dibolehkan diarahkan mendukung prabowo," pungkasnya.

Sebelumnya,  Ketua PNU Kota Tanggerang, Benyamin, mengungkapkan pihaknya mendukung Prabowo-Hatta. "Kalau NU sebagai organisasi, netral. Tapi untuk pengurus NU dan warga di Kota Tanggerang, insya Allah, mendukung dan memilih Prabowo Hatta," katanya.

Benyamin mengatakan, warga Nahdiyin di Kota Tangerang sebanyak 1,7 juta. Dia yakin, mayoritas warga tersebut mendukung pasangan nomor urut satu itu.

Benyamin mengaku sudah berdiskusi dengan para pengurus dan mereka  menyampaikan bawah aspirasi warga Nahdliyyin di akar rumput mendukung Prabowo-hatta. Alasannya, karena karena para kiai di Banten dan Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siraj mendukung Prabowo. Selain itu, mereka menganggap Prabowo sebagai pemimpin yang tegas dan cerdas. [zul]

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya